Konten dari Pengguna

Viral Siswa Pramuka Kemah Online, Salah Satu Peserta Bikin Salfok

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
2 Agustus 2021 13:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
'Babi ngepet' di perkemahan online. (Foto: @julpafa_/TikTok)
zoom-in-whitePerbesar
'Babi ngepet' di perkemahan online. (Foto: @julpafa_/TikTok)
ADVERTISEMENT
Berkemah merupakan kegiatan yang biasa dilakukan oleh peserta pramuka. Namun, di tengah pandemi virus corona atau Covid-19 ini, perkemahan di alam terbuka tak bisa lakukan karena adanya pembatasan.
ADVERTISEMENT
Alhasil, seperti kebanyakan kegiatan yang seharusnya dikerjakan di luar, terpaksa dipindahkan ke rumah melalui online, begitu pula yang terjadi pada perkemahan pramuka kali ini.
Momen unik pun terjadi ketika berlangsungnya perkemahan online, dibagikan akun @julpafa_ di TikTok, pada Minggu (1/8/2021). Dalam video berdurasi kurang dari semenit tersebut, seorang perempuan menceritakan ketika melihat adiknya kemah online.
'Babi ngepet' di perkemahan online. (Foto: @julpafa_/TikTok)
Adapun beberapa siswa mengikuti perkemahan online pramuka tersebut, tapi ada satu yang menarik perhatian pengunggah video.
“Pas lihat adik yang lagi kemah online, tiba-tiba ada salah satu pesertanya yang aneh,” kata pengunggah dalam keterangan videonya.
Ia lalu memfokuskan sorotan kamera kepada siswa tersebut. Didapati, seorang siswa pria dengan seragam pramuka sedang berada di ruangan gelap dengan hanya lilin sebagai sumber penerangan.
ADVERTISEMENT
Tepat di bawahnya, yang jadi sebab siswa pria tersebut menuai sorotan, terdapat tiga boneka babi dan mangkuk berisikan uang logam. Lalu siswa tersebut bertingkah seakan-akan sedang melakukan pesugihan babi ngepet.
“Penjiwaan banget,” lanjut pengunggah.
Disebutkan kemudian di kolom komentar oleh sang pengunggah, kegiatan tersebut sedang dalam sesi penerimaan tamu ambalan. Penyelenggaranya adalah SMA 2 Rembang, Jawa Tengah.
Kini unggahan tersebut pun viral, ditonton hingga lebih dari 2 juta kali dan disukai oleh 290 ribu orang. Beragam komentar diberikan warganet, kebanyakan yang merasa terhibur dengan aksi kocak tersebut.
“Itu kemah online apa ritual pemujaan sekte anjir,” kata akun @chilliwumbo.
“Babinya tiga biar cepat kaya,” sebut akun @piraav.
“Selain sekolah online, kemah online juga ada, ya,” ujar akun @peachyharts.2 disertai emotikon tertawa. (bob)
ADVERTISEMENT