Kampung Lali Gadget Hadirkan Jurus Liburan Lupa Gadget

Konten Media Partner
1 Juli 2023 11:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bermain lumpur jadi salah satu kegiatan seru di Kampung Lali Gadget. Foto-foto: Amanah Nur Asiah/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Bermain lumpur jadi salah satu kegiatan seru di Kampung Lali Gadget. Foto-foto: Amanah Nur Asiah/Basra
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Liburan sekolah telah tiba. Saat libur, biasanya sebagian besar orang tua akan mengajak anaknya untuk berlibur di tempat wisata atau mengizinkan mereka bermain gadget.
ADVERTISEMENT
Seperti diketahui, bermain gadget secara intens dapat membawa dampak negatif pada anak-anak. Seperti anak susah konsentrasi hingga kecanduan gadget.
Agar liburan anak tidak monoton, Kampung Lali Gadget (KLG) menghadirkan program liburan Lupa Sama Handphone.
Achmad Irfandi penggagas Kampung Lali Gadget mengatakan, program tersebut sengaja dibuat untuk mengalihkan perhatian anak-anak pada gadget selama liburan.
"Karena selama libur sekolah intensitas penggunaan gadget anak-anak ini meningkat. Untuk itu, KLG siap mengawal liburan anak-anak hingga benar-benar melupakan gadget-nya," kata Irfan pada Basra, Sabtu (1/7).
Irfan menuturkan, dalam program liburan kali ini, pihaknya menghadirkan beragam kegiatan seru mulai dari permainan tradisional, workshop mainan, workshop jajanan jadul, kriya, main lumpur, tangkap ikan, dan lainnya.
"Jadi di sini mereka bisa bersentuhan dengan alam, praktik langsung, bertemu teman baru, mengenal alam pedesaan, menyentuh lumpur, menangkap ikan, membuat kriya bahan alam, bermain sepuasnya dengan permainan tradisional, adalah pilihan tepat mengisi liburan sambil memerdekakan belajar si kecil," tuturnya
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, hasil karya yang telah dibuat anak-anak juga bisa dibawa pulang.
Diketahui, program liburan ini berlangsung mulai 2-16 Juli 2023 di Kebon Gayam KLG yang berlokasi di Dusun Bendet 02/03, Pagerngumbuk, Wonoayu, Sidoarjo.