Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten Media Partner
Kapten Persebaya: Kami Siap Mental Lawan Arema
22 September 2023 20:19 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Tim Persebaya siap menjamu Arema FC, Sabtu (23/9) besok di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Pelatih Persebaya Josep Gombau menegaskan jika anak asuhnya dalam kondisi baik tanpa cedera.
ADVERTISEMENT
“Semua pemain sudah siap bermain, mereka sudah termotivasi untuk pertandingan besok. Persiapan sudah dilakukan dan tentu akan menjadi pertandingan yang bagus dan (kami) berharap bisa 3 poin menghadapi Arema FC,” ujarnya, Jumat (22/9).
Josep menuturkan jika dirinya tidak terlalu menyoroti sosok siapa yang akan mencetak gol besok. Sebab, siapa pun bisa mencetak gol meskipun bukan striker. Yang terpenting, pemain bisa mengambil poin dalam pertandingan.
“Yang terpenting buat pelatih adalah tim bisa mencetak gol, siapa pun dan posisinya apa saja. Yang penting bisa dapat gol dan mengubah skor. Entah pemain sayap, tengah, depan atau belakang, saya tak mempermasalahkan,” tukasnya.
Pelatih asal Spanyol ini berharap para pemain lebih konsentrasi saat melawan Arema FC.
ADVERTISEMENT
“Siapa pun yang mencetak gol, saya hanya ingin pemain fokus bermain untuk timnya sendiri untuk merebut tiga poin di kandang,” tandasnya.
Sementara itu, Kapten Persebaya Reva Adi mengatakan, jika pemain dalam kondisi baik. Secara mental, pemain dalam kondisi bagus dan siap melakoni pertandingan derby Jatim melawan Arema.
“Kami tak sabar untuk melakoni pertandingan derby Jatim ini. Kami sudah sangat siap dari segi mental, dan taktik,” cetusnya.