Kopi Kroesel, Hadirkan Kemewahan Arabika dan Robusta dari 8 Gunung di Jatim

Konten Media Partner
19 Juli 2021 16:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fruppiccino dari Kopi Kroesel
zoom-in-whitePerbesar
Fruppiccino dari Kopi Kroesel
ADVERTISEMENT
Bingung memilih kedai kopi yang enak dan menyajikan banyak varian kopi kekinian di Surabaya? Coba datang ke Kroesel House of Coffee di Jalan Krukah Selatan No. 52 Surabaya.
ADVERTISEMENT
Menurut salah satu ulasan dari situs Traveloka,
Tak cukup sampai di situ. Ada juga yang mengatakan seperti ini,
Ya, Kroesel House of Coffee Surabaya memang se memikat itu. Buat kamu yang suka kopi Indonesia, di sinilah kamu bisa menikmati segarnya Mango Coffee Ice yang terdiri dari kopi Arabika asli Jawa Timur yang dipadu citarasa mangga segar dan topping unik berupa jeli tiramisu.
Ada juga Hot Cappuccino versi Kroesel yang memadukan kopi robusta, arabika, dan susu segar hangat menjadi one shot espresso.
Untuk kamu yang mencari menu kopi kekinian yang unik, Kroesel juga punya inovasi Fruppiccino Ice yang merupakan campuran dari es cappuccino dan rasa-rasa buah seperti melon, strawberry, durian, dan masih banyak lagi.
Premium Black Arabica dan Robusta dari Kroesel House of Coffee Surabaya.
Buat penggemar ngopi di rumah saja, Kroesel juga punya biji kopi sangrai berkualitas yakni perpaduan premium robusta dan arabika dari beberapa pegunungan di Jawa Timur seperti Arjuno, Welirang, Anjasmoro, Raung, Bromo, Semeru, Ijen, dan Lawu. Biji kopi tersebut dipetik dari cherry kopi yang telah matang dan berwarna merah.
ADVERTISEMENT
Ada juga kopi Klathak yang mengombinasikan robusta dan arabika dengan beberapa rempah Nusantara agar tetap berstamina dan sehat selama pandemi.
Soal rasa, terjamin enaknya. Ini karena selain menjual minuman kopi, Kroesel juga membuka Barista Class yang tersertifikasi. Dalam kelas tersebut, calon-calon barista akan diberikan pengetahuan tentang tanaman kopi secara umum, jenis dan karakter dasar kopi di wilayah Indonesia, serta mengenal beragam proses pengolahan kopi, dan hasil contohnya.
Selain itu, calon barista ini juga akan praktik bagaimana menghitung defect score untuk menentukan grade dari green bean kopi. Yang asyik, mereka juga akan diminta mencicip kopi dengan beberapa perlakuan misal kopi yang dibuat dengan air yang berbeda, atau kopi yang dibuat dengan suhu air yang berbeda. Ada juga kopi yang dibuat dengan level kehalusan gilingan yang berbeda dan jenis kopi yang dibuat dengan level serta profil roasting yang sama.
ADVERTISEMENT
Melalui kelas Kroesel Barista Class ini para peserta juga akan diajak untuk melihat aktivitas di kebun kopi serta proses pengolahannya walau sementara ini dari video.