Konten Media Partner

Libur Panjang Paskah, 4 Kota Ini Jadi Tujuan Favorit Penumpang KA dari Surabaya

18 April 2025 13:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hilir mudik penumpang KA di stasiun Surabaya Gubeng
zoom-in-whitePerbesar
Hilir mudik penumpang KA di stasiun Surabaya Gubeng
ADVERTISEMENT
Kalender kembali membawa kabar baik bagi para pencinta liburan. Minggu ini, tanggal merah kembali menyapa, memberi ruang rehat sejenak dari rutinitas. Hari Jumat, 18 April 2025 ditetapkan sebagai Hari Libur Nasional dalam rangka Wafat Isa Almasih atau biasa dikenal Jumat Agung. Rangkaian Paskah yang jatuh pada Minggu 20 April, menciptakan long weekend yang tak boleh dilewatkan.
ADVERTISEMENT
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 8 Surabaya tak ketinggalan merespons antusiasme masyarakat yang ingin memanfaatkan momen ini untuk pulang kampung, berlibur, atau memperingati momen bersama keluarga di rumah. KAI Daop 8 Surabaya menghadirkan 4 perjalanan Kereta Api Tambahan selama hingga 20 April 2025.
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif mengatakan, KA jarak jauh dan KA lokal komersial tambahan di Daop 8 Surabaya yang beroperasi selama rangkaian libur Paskah antara lain :
1. KA Argo Anjasmoro relasi Surabaya Pasar Turi – Gambir dengan kapasitas tempat duduk 450 penumpang
2. KA Sancaka relasi Surabaya Gubeng - Yogyakarta dengan kapasitas tempat duduk 680 penumpang
3. KA Arjuno Ekspres relasi Surabaya Gubeng – Malang dengan kapasitas tempat duduk 400 penumpang
ADVERTISEMENT
4. KA Arjuno Ekspres relasi Malang – Surabaya Gubeng dengan kapasitas tempat duduk 400 penumpang
"Selama libur panjang akhir pekan ini, secara keseluruhan kami mengoperasikan 53 KA dengan total kapasitas 29.214 tempat duduk setiap harinya. Terdiri dari 49 KA jarak jauh regular dan 4 KA jarak jauh tambahan," terangnya.
Pada Jumat (18/4) pukul 10.00 wib, KAI Daop 8 Surabaya mencatat sebanyak 123.551 penumpang yang telah memesan tiket untuk menikmati libur panjang akhir pekan ini.
Luqman menjelaskan bahwa dari jumlah tersebut, tercatat sebanyak 62.655 penumpang yang berangkat dari Stasiun wilayah Daop 8 Surabaya, sedangkan 60.869 penumpang yang turun di wilayah Daop 8 Surabaya. Jumlah ini, lanjutnya, masih akan terus bertambah karena penjualan tiket masih berlangsung.
ADVERTISEMENT
"Dari data tersebut penumpang dengan keberangkatan dari Daop 8 Surabaya didominasi dengan tujuan Jakarta, Semarang, Yogyakarta, dan Banyuwangi," tandasnya.