Konten Media Partner

Stadion GBT Bertaraf Internasional, PT LIB Sebut Memenuhi Syarat untuk Liga 1

23 Mei 2022 7:12 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Foto-foto: Masruroh/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Foto-foto: Masruroh/Basra
ADVERTISEMENT
Seiring terus melandainya kasus COVID-19 di Indonesia turut pula berimbas pada gelaran kompetisi Liga 1 musim 2022/2023. Selain direncanakan akan kembali menghadirkan penonton ke stadion, perhelatan pertandingan sepak bola terbesar di Indonesia itu juga akan kembali menggunakan format home and away.
ADVERTISEMENT
"Format kompetisi kita rencananya akan kita lakukan normal home away. Jadi (stadion) mana yang dijadikan home base (klub sepak bola) akan kita lakukan verifikasi, tentu salah satunya Gelora Bung Tomo," ungkap Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru, operator kompetisi Liga 1, Sudjarno, saat press conference after match laga Surabaya 729 Game, Minggu (22/5) malam.
Dalam kesempatan tersebut Sudjarno memuji kemegahan stadion GBT. Dikatakan Sudjarno, kedatangan pihaknya dalam laga Surabaya 729 Game sekaligus untuk melakukan verifikasi dan asistensi terhadap stadion GBT. Hasil verifikasi dan asistensi ini akan dijadikan sebagai rujukan dalam persiapan pelaksanaan kompetisi Liga 1 yang rencananya berlangsung Juli mendatang.
Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru, Sudjarno (tengah).
PT LIB, kata Sudjarno, menilai stadion GBT sangat layak tidak hanya untuk Liga 1 tetapi juga event Piala Dunia.
ADVERTISEMENT
"Persebaya memohon kepada PT LIB untuk melakukan inspeksi, verifikasi dan asistensi di laga persahabatan Persebaya vs Persis Solo yang dihadiri penonton ini. Tentu kesiapan infrastruktur GBT tidak lepas untuk kompetisi musim depan dan Piala Dunia U-20," paparnya.
"Saya melihat dibandingkan 2020, GBT sekarang ini sudah sangat luar biasa. Tapi pasti jalan tolnya bisa lebih diperbagus lagi. Sekarang kan sementara akses jalannya satu, ini akan jadi handicap kita. Paling penting semua sudah tertata rapi, ada ruang preskon, dan fasilitas lainnya yang memenuhi standar. Jangankan liga 1 untuk piala dunia, saya yakin GBT sangat memenuhi syarat," sambungnya.
Selain Stadion GBT, lanjut Sudjarno, PT LIB juga melakukan verifikasi ke beberapa stadion di Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Beberapa venue yang kami lakukan verifikasi antara lain di Samarinda, Persik Kediri, JIS, Sulawesi Selatan terkait kesiapan kompetisi liga 1 2022/2023," tukasnya.
Dalam kesempatan tersebut, PT LIB juga mengapresiasi dengan alur yang digunakan manajemen Persebaya dalam perhelatan Surabaya 729 Game, mulai dari pembelian tiket secara online hingga mewajibkan penonton vaksinasi minimal dua dosis.