Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
Konten Media Partner
Umm Ali, Puding Lembut Khas Timur Tengah Paduan Manis Gurih Cocok untuk Berbuka
17 Maret 2025 15:32 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Saat bulan Ramadan, hidangan manis kerap menjadi favorit untuk berbuka puasa. Salah satu dessert khas Timur Tengah yang cocok dijadikan takjil adalah umm ali.
ADVERTISEMENT
"Umm Ali salah satu hidangan rumahan khas Timur Tengah seperti puding yang ditempatkan dalam sebuah mangkuk kecil," ujar Executive Chef Morazen Hotel Surabaya Ahmad Supardi, kepada Basra, Senin (17/3).
Pria yang kerap disapa Pardi ini menuturkan tekstur Umm Ali cukup lembut dengan perpaduan susu, krim, dan kacang-kacangan yang gurih. Kemudian, ada tambahan kayu manis, sehingga membuat dessert satu ini begitu aromatik.
"Bahan utama Umm Ali adalah roti dan susu fresh. Sebagai pelengkap, biasanya juga diberi kacang-kacangan yang disangrai dan ditumbuk kasar atau berbagai bahan makanan bercita rasa krispi dan enak digigit. Krispinya itu salah satunya dari kacang pistasio, kacang almond. tapi biasanya yang bagus itu pistachio," jelasnya.
Menurutnya, Umm Ali cocok disantap saat berbuka puasa, karena rasanya yang manis tapi tak bikin enek.
ADVERTISEMENT
Umm Ali menjadi salah satu sajian Timur Tengah yang disuguhkan Morazen Hotel Surabaya saat berbuka puasa.
"Kudapan ini hanya ada di bulan Ramadan, begitu pun di negara asalnya yang memang banyak menyajikan Umm Ali sebagai salah satu hidangan untuk berbuka puasa," pungkasnya.