Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0

ADVERTISEMENT
Mutasi karyawan dalam dunia kerja bukanlah sesuatu yang baru. Namun, tidak sedikit karyawan yang cemas saat menerima surat mutasi. Pertanyaannya adalah kenapa karyawan dimutasi?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku Manajemen Sumber Daya Manusia, Dr. H. A. Rusdiana MM, (2022: 152), mutasi atau rotasi kerja dilakukan untuk menghindari kejenuhan karyawan atau pegawai pada rutinitas pekerjaan yang terkadang membosankan, serta memiliki fungsi tujuan lain supaya seseorang dapat menguasai dan mendalami pekerjaan lain di bidang yang berbeda pada suatu perusahaan.
Kenapa Karyawan Dimutasi? Ini Alasannya
Dalam beberapa mutasi terjadi, ini menjadi peluang untuk belajar hal baru, sampai mempercepat jenjang karier. Oleh sebab itu, bagi karyawan penting mengetahui alasan-alasan di balik mutasi supaya tidak selalu melihatnya sebagai hal yang buruk.
Berikut adalah beberapa alasan kenapa karyawan dimutasi yang menarik untuk diketahui.
1. Pengembangan karier
Mutasi dapat menjadi langkah ideal bagi perusahaan dalam pengembangan karyawan. Dengan menempatkan karyawan pada posisi baru, atau wilayah baru, maka karyawan bisa mempelajari keterampilan baru.
ADVERTISEMENT
Hal ini tentunya sangat berguna untuk membentuk calon pemimpin yang berpengalaman lintas bidang.
2. Kebutuhan Operasional Perusahaan
Sering kali mutasi dilakukan karena adanya kebutuhan mendesar di lokasi atau divisi lain, baik karena kekurangan tenaga kerja, pembukaan cabang yang baru, dan lain-lain. Dalam situasi ini, perusahaan memilih karyawan yang dianggap mampu memenuhi kebutuhan tersebut.
3. Promosi Jabatan
Promosi jabatan sering kali bisa menyebabkan mutasi karyawan. Promosi jabatan ini umumnya hal yang sangat diinginkan sebagian besar karyawan.
Promosi jabatan sendiri adalah perkembangan karyawan ke posisi karir yang lebih tinggi di suatu perusahaan.
4. Mutasi atas Permintaan Karyawan
Selain diambil dari pihak perusahaan, mutasi juga dapat terjadi dari keinginan karyawan tersebut. Sebagian karyawan memiliki alasan tersendiri dalam mengajukan mutasi pada perusahaan.
Alasan tersebut, seperti mencoba bidang pekerjaan yang berbeda, kesulitan dalam memberikan kontribusi di bidang sebelumnya, atau bisa juga memerlukan pindah lokasi kerja karena alasan keluarga.
ADVERTISEMENT
5. Tindakan Sanksi
Mutasi karyawan sebagai bentuk tindakan sanksi merupakan hal yang harus dihindari karyawan. Dalam hal ini, mutasi digunakan sebagai bentuk sanksi tegas bagi karyawan yang melakukan pelanggaran aturan perusahaan atau juga bagi karyawan yang tidak mempunyai kinerja memadai.
Demikian beberapa alasan kenapa karyawan dimutasi yang perlu diketahui. Mutasi tidak selalu bersifat negatif, ada banyak alasan perusahaan melakukan mutasi yang bersifat positif untuk perjalanan karier karyawan tersebut. (ERI)