Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
FORMABI-KIP UIN Jakarta Adakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Desa Talagahiyang
13 Januari 2025 15:52 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Silvia widia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Desa Talagahiyang, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, menjadi saksi nyata upaya Forum Mahasiswa Bidikmisi (FORMABI-KIP) UIN Jakarta dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui program pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar pada 8-9 Januari 2025. Program bakti sosial ini tidak hanya menyasar satu kelompok usia, melainkan melibatkan seluruh lapisan masyarakat mulai dari bayi, ibu hamil, balita, hingga lansia.
ADVERTISEMENT
Pada hari pertama kegiatan, Rabu (08/01/2025), FORMABI-KIP menggelar posyandu yang difokuskan pada pemeriksaan bayi, balita, dan ibu hamil. Tak hanya sekadar pemeriksaan rutin, posyandu ini juga bertujuan untuk mencegah stunting yang menjadi masalah kesehatan utama di Desa Talagahiyang. Dalam pemeriksaan tersebut, tim medis mencatat bahwa 60% bayi yang diperiksa memiliki perkembangan yang baik. Namun, 20% balita ditemukan berpotensi mengalami stunting, sementara 20% lainnya menunjukkan perkembangan lambat.
Salah satu upaya konkret yang dilakukan oleh kader posyandu dalam mengatasi masalah stunting adalah pemberian makanan sehat seperti bubur kacang hijau yang kaya akan nutrisi. Kader posyandu juga terus mengingatkan masyarakat untuk melakukan imunisasi dan pemeriksaan kesehatan secara rutin agar perkembangan anak terpantau dengan baik.
ADVERTISEMENT
Pada hari kedua, Kamis (09/01/2025), FORMABI-KIP melanjutkan program pemeriksaan kesehatan dengan fokus pada lansia. Pemeriksaan meliputi berat badan, tinggi badan, tekanan darah, gula darah, kolesterol, dan asam urat. Hasil pemeriksaan mengungkapkan bahwa mayoritas lansia di Desa Talagahiyang memiliki riwayat hipertensi, sementara sebagian lainnya mengalami masalah kolesterol dan asam urat. Bahkan, beberapa lansia diketahui memiliki riwayat penyakit komplikasi, seperti hipertensi yang disertai kolesterol tinggi.
Ratna Sari selaku Steering Committee (SC) BAKSOS FORMABI-KIP, dalam wawancaranya menyampaikan pentingnya perubahan pola hidup sehat bagi lansia. “Mengingat sebagian besar lansia di sini memiliki tekanan darah tinggi, upaya pencegahan dan pengendalian sangat penting. Mengurangi konsumsi garam dan makanan tinggi lemak, tidak mengonsumsi alkohol, memperbanyak buah dan sayur, serta menjaga pola tidur dan rutin berolahraga adalah langkah-langkah yang bisa membantu menjaga kesehatan lansia,” ujarnya pada Kamis (09/01/2025).
ADVERTISEMENT
Bakti sosial ini bukan hanya sekadar acara pemeriksaan kesehatan, melainkan bagian dari gerakan yang lebih besar untuk menciptakan masyarakat yang lebih sehat, berkualitas, dan sejahtera. Melalui edukasi, pemeriksaan, dan pelayanan kesehatan yang diberikan, FORMABI-KIP berharap dapat berkontribusi dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat, serta menurunkan angka stunting, hipertensi, dan penyakit terkait pada lansia.
Program ini menjadi bukti nyata bahwa upaya kolaboratif antara tim FORMABI-KIP dan masyarakat dapat membawa perubahan positif. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Desa Talagahiyang tidak hanya menjadi lebih sehat, tetapi juga menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam menjalankan program kesehatan berbasis masyarakat yang efektif dan berkelanjutan.