Rezeki Nomplok bagi Konten Kreator, Apa Itu TikTok Universe?

Generasi Milenial
Generasi Milenial
Konten dari Pengguna
17 Maret 2022 14:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi TikTok. Foto: REUTERS/Dado Ruvic
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi TikTok. Foto: REUTERS/Dado Ruvic
ADVERTISEMENT
Media sosial TikTok rasanya tak pernah sepi peminat, ya. Hal tersebut sejalan dengan manfaat TikTok sendiri yang bukan sekadar media hiburan saja, tetapi juga tempat bagi pihak-pihak tertentu untuk mendapatkan keuntungan seacra finansial, nih.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, TikTok sendiri selalu ada saja hal baru yang berhasil jadi pusat perbincangan para penggunanya. Seperti yang baru-baru ini muncul istilah TikTok Universe.

Lantas, Apa Itu TikTok Universe?

Ilustrasi Tik Tok. Foto: REUTERS/Dado Ruvic
Seperti pada poin sebelumnya bahwa dari TikTok bisa menjadi pundi-pundi cuan, maka salah satu jalan untuk mendapatkan cuan ialah melalui TikTok Universe, nih.
Tik Tok Universe sendiri merupakan hadiah atau gift yang bisa diberikan penonton saat seorang konten kreator sedang live streaming di aplikasi TikTok.
Kalau kamu pengguna lama TikTok tentunya paham salah satu dari hadiah Singka, Yacht, Mahkota Berlian, Kapal Pesiar, Mobil Balap, Dewi Asmara, dan sejenisnya. Nah, TikTok Universe ialah salah satu jenis hadiah juga, ya.

Harga TikTok Universe

Ilustrasi TikTok. Foto: DADO RUVIC/REUTERS
Bagaimana konten kreator bisa mendapatkan cuan dari hadiah berupa TikTok Universe dari penontonnya di TikTok?
ADVERTISEMENT
Nah, hadiah itu nantinya bisa ditukarkan dengan sejumlah uang rupiah, ya. Jika dikonversi ke rupiah, harga TikTok Universe ini berkisar sebesar Rp8.242.000, lho. Sebuah nominal yang cukup fantastis bukan? Maka, tak heran banayak konten kreator yang berlomba-lomba untuk mendapatkan TikTok Universe.
Lantas, berapa harga yang harus dibayar oleh penonton TikTok untuk memberikan hadiah berupa TikTok Universe bagi konten kreator favoritnya? Jawabannya, TikTok Universe bisa dibeli dengan sejumlah 34.999 koin yang mana untuk membeli satu koinnya, sang penonton harus membayar sebesar Rp250 nih.
Demikian penjelasan terkait apa itu TikTok Universe. Jadi, apakah kamu sudah layak menjadi konten kreator yang mendapatkan hadiah TikTok Universe dari penontonmu? (mel)