Ciri-Ciri Tidak Cocok Memakai Micellar Water yang Perlu Kamu Ketahui

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
1 April 2022 20:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ciri-ciri Tidak Cocok Memakai Micellar Water. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ciri-ciri Tidak Cocok Memakai Micellar Water. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Beberapa dari kamu mungkin mengalami kulit wajah bermasalah setelah membersihkan wajah menggunakan micellar water. Hal tersebut merupakan ciri-ciri tidak cocok memakai micellar water.
ADVERTISEMENT
Micellar water merupakan pembersih wajah cair yang berfungsi untuk mengangkat makeup, kotoran, minyak berlebih, serta debu pada kulit wajah.
Ketika menggunakan micellar water, kamu juga perlu memperhatikan kandungan dan bahan aktif di dalamnya. Apakah cocok dengan jenis kulit dan kondisi kulit kamu atau tidak.
Jika kamu menggunakan micellar water yang tidak sesuai dengan jenis kulit dan permasalahan pada kulit kamu, maka akan mengakibatkan risiko kerusakan pada kulit, seperti kulit mengelupas, timbul jerawat, iritasi, dan lain-lain.
Ingin tahu ciri-ciri tidak cocok memakai micellar water pada kulit kamu? Yuk simak terus, ya!

Ciri-Ciri Tidak Cocok Memakai Micellar Water

1. Timbul jerawat
Ilustrasi timbul jerawat. Sumber: Pixabay
Ketika setelah menggunakan micellar water namun muncul jerawat secara tiba-tiba atau kulit wajah menjadi breakout, itu merupakan ciri-ciri wajah kamu tidak cocok memakai micellar water.
ADVERTISEMENT
Kamu perlu memperhatikan kandungan pada micellar water apakah cocok digunakan untuk jenis kulit kamu atau tidak, untuk menghindari terjadinya efek buruk pada kulit wajahmu.
2. Kulit kering dan mengelupas
Jika kamu mengalami kulit kering serta mengelupas setelah menggunakan micellar water, itu merupakan ciri-ciri kulit kamu tidak cocok dengan produk micellar water tersebut.
Kulit yang kering serta mengelupas secara berlebihan menandakan ketidakcocokan terhadap kandungan micellar water. Pilihlah micellar water dengan kandungan yang dapat melembapkan kulit dan cocok untuk jenis kulit wajahmu.
3. Kulit terasa panas
Jika kulit wajah kamu terasa panas atau seperti tersengat setelah menggunakan micellar water, tandanya kamu perlu menghentikan penggunaan produk tersebut.
Ini merupakan ciri-ciri bahwa kulit kamu alergi terhadap kandungan di dalam micellar water tersebut dan menyebabkan reaksi kulit seperti terbakar.
ADVERTISEMENT
4. Iritasi kulit
Ilustrasi iritasi kulit. Sumber: Pixabay
Jika kulit wajah kamu mengalami iritasi seperti munculnya ruam pada kulit setelah menggunakan produk micellar water, itu merupakan ciri-ciri bahwa kulit kamu tidak cocok dengan produk micellar water tersebut.
Terlebih lagi jika ruam muncul dalam waktu yang lama atau kamu menggunakan produk tersebut setelah berkali-kali. Efek ini muncul disebabkan oleh bahan kimia yang terdapat dalam kandungan produk micellar water tersebut yang menyebabkan iritasi pada kulit wajahmu.
5. Kulit kusam
Ilustrasi kulit kusam. Sumber: Pixabay
Jika kamu mengalami kondisi kulit menjadi kusam setelah penggunaan produk micellar water, tandanya kamu tidak cocok dengan produk tersebut.
Terdapat kandungan yang menyebabkan reaksi pada kulit wajah kamu yang menandakan bahwa produk tersebut tidak cocok dengan jenis kulit kamu. Sebaiknya, hentikan penggunaan produk micellar tersebut jika kamu mengalami reaksi yang tidak baik pada kulit wajahmu.
ADVERTISEMENT
Nah, itu dia ciri-ciri bahwa kulit wajah kamu tidak cocok dengan produk micellar water yang kamu gunakan. Semoga informasinya membantu, ya.
(IKN)