Kisah Lee Sharpe, Terpaksa Jual Rumah Usai Kalah Taruhan dari Alex Ferguson

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
28 April 2021 19:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Lee Sharpe ketika berhasil memenangkan Piala Winners 1991 bersama Manchester United. (Foto: Situs resmi Manchester United)
zoom-in-whitePerbesar
Lee Sharpe ketika berhasil memenangkan Piala Winners 1991 bersama Manchester United. (Foto: Situs resmi Manchester United)
ADVERTISEMENT
Nama Lee Sharpe terkenang sebagai salah satu legenda Manchester United. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini merupakan bagian awal dari kejayaan The Red Devils bersama Alex Ferguson.
ADVERTISEMENT
Pria yang kini berusia 49 tahun iyu, mampu meraih tiga trofi Liga Inggris selama delapan musim (1988-1996) kiprahnya bersama tim yang bermarkas di Old Trafford ini.
Namun, di balik kesuksesan Lee Sharpe bersama MU, rupanya ia miliki hubungan yang rumit bersama Alex Ferguson. Sharpe mengaku sempat beberapa kali bertengkar dengan manajer asal Skotalandia tersebut.
Selebrasi ikonik dari pemain Manchester United, Lee Sharpe, di Old Trafford pada 1995. (Foto: Action Images/Reuters)
Satu yang paling fenomenal adalah ketika akan bertandang ke Anfield. Sharpe kala itu meminta izin kepada Ferguson untuk pindah dari penginapan, dan tinggal di rumahnya sendiri bersama sang kekasih.
Meski sempat diperingatkan oleh Fergie, gelandang dengan koleksi delapan penampilan bersama Timnas Inggris akhirnya diizinkan namun dengan satu catatan.
“Dia bilang saya terlalu muda, tapi dia membiarkan saya melakukannya karena saya di tim utama. Tapi dia mengatakan kepada saya bahwa jika penampilan saya buruk maka saya harus kembali ke penginapan. Saya bilang tidak masalah,” ujar Sharpe dilansir dari The Sun.
ADVERTISEMENT
Atas izin tersebut, Sharpe kemudian mencari rumah dan akhirnya berhasil menemukan di daerah Whitefield. Menyusul hal tersebut, langsung saja Sharpe memboyong kekasihnya yang berasal dari Birmingham untuk tinggal bersama.
Sayang, dalam laga di Anfield, Sharpe tampil buruk. Ini menandakan petaka bagi dirinya.
Benar saja, Ferguson murka dan meminta pemain ikonik dengan nomor punggung 5 ini untuk menjual rumahnya dan menyuruh pacarnya kembali ke Birmingham. Berdasarkan kesepakatan yang telah dibuat, permintaan tersebut lantas dituruti oleh Sharpe.
Pasca kejadian tersebut, Ferguson beberapa kali menanyakan soal pasangan kepada Sharpe. Namun, eks pemain Leeds United yang notabene klub rival MU ini selalu menjawab bahwa dirinya tak memiliki pendamping.
Sharpe akan selalu mengenang peristiwa yang dialaminya tersebut. Baginya, Ferguson adalah orang yang sangat menakutkan. Meski demikian, Sharpe turut memujinya dengan mengatakan bahwa Ferguson merupakan seorang workaholic dan miliki tingkat pengetahuan yang tinggi.
Lee Sharpe (kiri) ketika berada di Old Trafford, kandang Manchester United. (Foto: Instagram @lsharpey5)
Dilansir melalui situs Transfermarkt, total selama berkostum The Red Devils, Lee Sharpe mencatatkan 173 penampilan dengan torehan 26 gol.
ADVERTISEMENT
Selain mampu meraih tiga trofi Liga Inggris, Sharpe juga berhasil membawa Manchester United merengkuh Piala Winners di tahun 1991.