Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Self Hatred serta Penyebab dan Cara Mengatasinya
19 Oktober 2023 22:50 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Self hatred atau dikenal juga sebagai self loathing, merupakan rasa benci yang mencakup perasaan tidak mampu, bersalah, dan rendah diri yang terus terjadi.
ADVERTISEMENT
Sederhananya, self hatred adalah sebuah kondisi di mana seseorang membenci dirinya sendiri.
Artikel ini akan membahas tentang penyebab self hatred beserta cara mengatasinya. Simak pembahasannya di sini.
Penyebab Self Hatred
Mengutip website psychologytoday.com, berikut adalah beberapa penyebab self hatred yang ada pada diri seseorang.
1. Pola asuh orang tua / keluarga
Kadang kala, ada pola asuh orang tua yang tanpa disengaja membuat seorang anak terjebak dalam self hatred, bahkan kondisi tersebut dapat terbawa hingga dewasa.
Beberapa contoh pola asuh orang tua tersebut antara lain:
Apabila terus-menerus dilakukan, hal tersebut bisa membuat anak tumbuh menjadi pribadi yang membenci dirinya sendiri.
ADVERTISEMENT
2. Sikap perfeksionisme
Seseorang yang memiliki sikap perfeksionisme cenderung membuat orang percaya bahwa apa yang mereka lakukan belum cukup baik sehingga muncul ketidakpuasan terhadap diri sendiri.
Hal-hal yang mencakup kecerdasan, penampilan fisik, pekerjaan, kondisi ekonomi, dan lain sebagainya. Di mana semua itu bisa menjadi sumber ketidakpuasan yang berujung pada kondisi self hatred.
3. Trauma masa lalu
Trauma masa lalu bisa menjadi sumber self hatred. Salah satunya adalah pelecehan yang beraneka ragam jenis. Sebagai contoh, anak yang sering ditindas oleh teman sekelas karena memiliki warna kulit tertentu cenderung akan membenci dirinya sendiri.
Contoh lain adalah korban pelecehan seksual yang tumbuh membenci dirinya sendiri dan merasa bahwa ia tidak pantas untuk mendapatkan cinta yang baru.
4. Kondisi lingkungan
Pada kondisi saat ini, self hatred bisa timbul dari kondisi lingkungan di sekitar. Sebagai contoh di dunia kerja, seseorang yang kurang cakap sedangkan di lain sisi mendapat tekanan dari atasan, bisa mengalami self hatred.
ADVERTISEMENT
Cara Mengatasi Self Hatred
Self hatred atau self loathing yang terjadi terus menerus dapat menyebabkan seseorang menjadi depresi, bahkan di level yang lebih tinggi bisa menimbulkan keinginan untuk bunuh diri.
Oleh karena itu, ketika pikiran tersebut mulai muncul, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencari bantuan para ahli. Orang yang mengalami kondisi self hatred bisa datang ke psikolog atau psikiater untuk penanganan pertama.
Selain itu, seseorang yang membenci diri sendiri bisa memulai dengan menumbuhkan harga diri, belajar memaafkan diri sendiri dan orang lain dari apa yang terjadi di masa lalu atau masa kini.
Jangan lupa untuk mencari dukungan dari kerabat yang dirasa tepat agar dapat menumbuhkan rasa cinta pada diri sendiri atau self-love.
ADVERTISEMENT
Demikian pembahasan mengenai self hatred beserta penyebab dan cara mengatasinya. (SP)