Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
12 Tempat Wisata Gunung Kidul untuk Referensi Liburan
10 Februari 2024 21:50 WIB
·
waktu baca 7 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Berdasarkan laman resmi gunungkidulkab.go.id, Gunungkidul adalah salah satu kabupaten yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan Ibu kotanya Wonosari. Luas wilayah Kabupaten Gunungkidul 1.485,36 km2 atau sekitar 46,63 % dari luas wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.
Wilayah Kabupaten Gunungkidul termasuk daerah beriklim tropis, dengan topografi wilayah yang didominasi dengan daerah kawasan perbukitan karst yang banyak terdapat goa-goa alam dan juga sungai bawah tanah.
Tempat Wisata Gunung Kidul
Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat wisata Gunung Kidul yang dapat digunakan sebagai referensi liburan :
1. Gua Jomblang
ADVERTISEMENT
Daya tarik utama tempat wisata ini adalah pemandangannya yang cantik dan eksotis. Gua Jomblang mendapat julukan sebagai tempat yang disinari cahaya surga.
Karena di Gua Jomblang, terdapat satu spot yang disinari cahaya matahari yang masuk melalui celah dan tampak sangat dramatis. Untuk bisa melihat pemandangan tersebut, pengunjung harus masuk ke dalam dasar gua hingga 60 - 80 meter.
Perlu diketahui, apabila ingin mencoba wisata Gunung Kidul ini, pengunjung harus melakukan pemesanan terlebih dahulu karena pihak pengelola membatasi jumlah pengujung per harinya.
2. Gua Pindul
Gua Pindul terkenal dengan cave tubing-nya, yaitu mengitari atau menyusuri gua dengan menggunakan ban yang mengapung di atas aliran sungai.
ADVERTISEMENT
Jika pengunjung datang ketika pagi menuju siang hari tentu dapat melihat pemandangan pancaran cahaya dari sinar matahari yang masuk ke dalam gua seperti yang ada pada Gua Jomblang.
3. Puncak Segoro
Puncak Segoro adalah salah satu wisata Gunung Kidul yang menjadi pilihan para wisatawan.
Di sini, pengunjung dapat menikmati pemandangan yang ada di Puncak Segoro, serta berfoto di beberapa spot yang ada, mulai dari spot ayunan kayu, kereta kencana, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
4. Air Terjun Kedung Kandang
Air Terjun Kedung Kandang adalah salah satu air terjun Gunung Kidul yang memiliki tampilan cantik, eksotis, dan pastinya instagramable jika dijadikan latar berfoto. Air terjun di sini mempunyai banyak undakan dan kolam di bawahnya.
Bisa dikatakan kalau Air Terjun Kedung Kandang mengalir di tengah-tengah bukit karena di samping kiri dan kanannya terdapat hamparan rerumputan serta pepohonan hijau yang indah.
5. Air Terjun Sri Gethuk
ADVERTISEMENT
Air Terjun Sri Gethuk mempunyai tampilan yang sangat eksotis karena bebatuan yang berada di bawah air terjun ini berwarna kecokelatan dengan pohon-pohon hijau yang berada di sekelilingnya.
Uniknya, air terjun di sini tetap mengalir sangat deras meski sedang musim kemarau.
6. Pantai Pok Tunggal
Pantai Pok Tunggal menjadi salah satu wisata andalan di Gunung Kidul. Pantai ini selalu berhasil memikat hati setiap pengunjung dengan keindahannya.
Pantai Pok Tunggal mempunyai daya tarik berupa pasir putih lembut yang kontras dengan biru lautnya yang jernih. Keaslian dan keindahan alam yang disuguhkan merupakan refleksi sempurna dari pesona Gunung Kidul yang otentik.
ADVERTISEMENT
7. Teras Kaca Nguluran
Teras Kaca Pantai Nguluran menyuguhkan banyak spot foto yang unik dan Instagramable.
Tempat ini dibuka sejak tanggal 10 Mei 2018, dan telah berhasil menarik banyak wisatawan, baik lokal maupun mancanegara yang ingin merasakan sensasi berfoto di spot-spot menantang dengan latar belakang laut lepas.
8. Bukit Bintang Jogja
ADVERTISEMENT
Bukit Bintang bukanlah sekedar bukit biasa, melainkan sebuah destinasi wisata yang mempunyai banyak keindahan. Dari ketinggian bukit ini, pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan Yogyakarta yang begitu indah.
Seperti berada di planetarium alam, bintang-bintang di langit bersinar cerah, pengunjung juga bisa melihat city light atau pemandangan lampu Kota Yogyakarta yang terhampar bagai permata di malam hari. Keindahan bukit ini tidak hanya menarik di malam hari.
Siang hari, Bukit Bintang menyajikan pemandangan alam Yogyakarta yang hijau dan indah.
Keunikan lain dari Bukit Bintang adalah keberadaan berbagai kulineran di sekitar kawasan bukit ini, mulai dari cafe hingga rumah makan. Semuanya siap memanjakan lidah para pengunjung yang datang.
9. Pantai Baron
ADVERTISEMENT
Pantai baron menjadi salah satu destinasi wisata di Gunung Kidul yang tidak boleh dilewatkan. Pantai ini menyuguhkan keindahan alam yang eksotik dan berbagai spot menarik untuk dinikmati.
Salah satu ikon dari Pantai Baron adalah Mercusuar Tanjung Baron. Bangunannya tinggi menjulang di atas tebing karang di sisi timur pantai. Dengan ketinggian mencapai sekitar 40 meter, pengunjung dapat merasakan pengalaman berbeda dengan menaiki mercusuar ini.
10. Pantai Sadeng
Pantai Sadeng merupakan sebuah destinasi yang menyuguhkan keunikan khusus bagi pecinta memancing. Di pantai ini, terdapat sebuah pelabuhan nelayan yang menjadi tempat berlabuhnya kapal-kapal nelayan setelah melaut.
ADVERTISEMENT
Pengunjung dapat menyewa kapal nelayan untuk mengelilingi pantai atau memancing ikan di laut lepas. Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati kuliner laut segar yang dijual oleh para nelayan.
11. HeHa Ocean View
HeHa Ocean View adalah sebuah destinasi wisata yang populer di Gunung Kidul. Hal tersebut dikarenakan tempat ini menyuguhkan pemandangan yang indah karena berada di pinggir pantai.
Pengunjung dapat menikmati banyak fasilitas yang ada di sana atau hanya sekedar nongkrong sambil menikmati suasana pinggir pantai.
ADVERTISEMENT
12. Air Terjun Luweng Sampang
Air Terjun Luweng Sampang memiliki tampilan yang eksotis dengan air terjun yang diapit oleh bebatuan-bebatuan serta tebing besar.
Meski diapit dengan batu dan tebing, tetapi uniknya air yang ada di sini berwarna biru dan sangat bening sehingga tampilannya terlihat akan terlihat Instagramable jika difoto.
Itulah sejumlah rekomendasi tempat wisata Gunung Kidul yang bisa digunakan sebagai referensi liburan. (Eln)