Konten dari Pengguna

3 Tempat Liburan di Tangerang yang Cocok untuk Keluarga

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
29 Juni 2023 17:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tempat Liburan di Tangerang, Foto Unsplash Ignacio Brosa
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tempat Liburan di Tangerang, Foto Unsplash Ignacio Brosa
ADVERTISEMENT
Berbagai tempat liburan di Tangerang menjadi destinasi wisata yang dipilih oleh masyarakat di daerah tersebut maupun dari luar kota. Tempat-tempat tersebut pun akan semakin ramai dikunjungi saat akhit pekan tiba.
ADVERTISEMENT
Masing-masing tempat ini mempunyai daya tariknya sendiri. Hal inilah yang membuat masyarakat ingin mengunjunginya bersama keluarga.

Tempat Liburan di Tangerang

Ilustrasi Tempat Liburan di Tangerang, Foto Unsplash Mike Benna
Menurut Makanan Khas Tangerang oleh Luffy (2021:1), Tangerang adalah salah satu wilayah yang berada di Provinsi Banten. Kota ini berbatasan dengan daerah lain yang bernama serupa, yakni Kota Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang.
Bersama kedua daerah tersebut, Tangerang menawarkan berbagai tempat yang bisa dikunjungi keluarga saat liburan di akhir pekan. Berikut daftar tempat liburan di Tangerang kota, kabupaten, dan Tangerang Selatan:

1. Scientia Square Park

Scientia Square Park merupakan area terbuka yang terletak di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Di dalamnya, masyarakat bisa melakukan berbagai aktivitas seperti memberi makan hewan, menanam padi, bermain di wisata air, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Tempat ini buka dari hari Senin sampai Jumat pada jam 8 pagi hingga 7 malam. Untuk hari Sabtu dan Minggu, ia buka mulai dari jam 7 pagi. Harga tiketny adalah Rp45 ribu untuk hari biasa dan Rp95 ribu untuk akhir pekan.

2. Broadway Alam Sutera

Sesuai namanya, tempat wisata ini terletak di Alam Sutera, Tangerang Selatan. Di sini, masyarakat melakukan berbagai aktivitas, mulai dari mencoba kuliner khas luar negeri hingga berfoto di titik yang menarik.
Tempat ini bisa dikunjungi setiap hari dari jam 7 pagi hingga 10 malam. Tak ada biaya masuk bagi masyarakat yang ingin mengunjungi di hari biasa. Namun di akhir pekan, mereka harus membayar Rp30 ribu per orang.

3. Taman Potret

Taman Potret di Babakan, Kota Tangerang ini bisa menjadi pilihan bagi masyarakat yang ingin berlibur dengan gratis. Bagaimanapun juga, mereka tetap harus membayar parkir sekitar Rp5 ribu per kendaraan.
ADVERTISEMENT
Taman ini bisa dikunjungi setiap hari dari jam 8 pagi hingga 10 malam. Di sini masyarakat bisa melakukan berbagai aktivitas, seperti berfoto di berbagai titik, jalan-jalan sore, dan lain-lain. Anak-anak juga bisa bermain di area yang telah disediakan.
Beragam tempat liburan di Tangerang dan sekitarnya ini bisa dipilih untuk dikunjungi bersama keluarga saat akhir pekan nanti. Masyarkat juga bisa memilih tempat liburan lainnya seperti Klenteng Boen Tek Bio dan Ocean Park BSD City. (LOV)