Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
4 Makanan Khas Sunda yang Simple tetapi Nikmat
13 September 2023 15:59 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sunda adalah sebutan untuk wilayah Jawa Barat . Selain terkenal dengan wisata alamnya, daerah ini juga terkenal sebagai destinasi wisata kuliner. Ada banyak makanan lezat khas Sunda. Selain itu, ada juga makanan khas Sunda yang simple, tapi tetap nikmat.
ADVERTISEMENT
Makanan khas Sunda sendiri memiliki beberapa ciri khas dan cita rasa yang berbeda dengan makanan dari daerah lain. Tidak heran jika makanan khas Sunda juga dijual di wilayah luar Jawa Barat.
4 Makanan Khas Sunda yang Simple tetapi Nikmat dan Wajib Dicicipi
Dikutip dari buku Kuliner Populer Khas Sunda, Lia Djoen Krisdianto, (2018), dijelaskan bahwa daerah Sunda memiliki berbagai makanan khas yang siap memanjakan lidah. Siapa yang tidak kenal dengan makanan, seperti lotek, seblak, laksa soto, dan lain sebagainya.
Selain makanan-makanan tersebut, ada beberapa makanan khas Sunda yang simple tetapi tetap nikmat. Berikut adalah beberapa di antaranya yang wajib dicoba, terutama ketika sedang liburan di wilayah Jawa Barat.
1. Nasi Timbel
Nasi timbel adalah nasi yang dibungkus dengan daun pisang dan dikukus hingga matang. Nasi timbel biasanya disajikan dengan lauk-pauk, seperti ayam goreng, tahu, tempe, lalapan, dan sambal.
ADVERTISEMENT
Nasi timbel memiliki aroma yang harum dan tekstur yang lembut. Nasi timbel cocok untuk sarapan atau makan siang yang mengenyangkan.
2. Soto Bandung
Soto Bandung adalah soto yang berisi daging sapi, lobak, tomat, seledri, bawang goreng, dan bumbu rempah-rempah. Soto Bandung memiliki kuah yang bening dan segar. Soto Bandung biasanya disajikan dengan lontong atau nasi putih.
3. Surabi
Surabi adalah kue dadar yang terbuat dari tepung beras, santan, gula, dan ragi. Surabi dimasak di atas cetakan khusus yang berlubang-lubang di atas api kecil. Surabi biasanya disajikan dengan topping, seperti kinca (gula merah cair), serundeng (kelapa parut goreng), keju parut, cokelat leleh, atau selai buah.
4. Pepes Oncom
Pepes oncom merupakan salah satu makanan khas Sunda. Oncom sendiri adalah bentuk makanan fermentasi. Biasanya, pepes oncom dimasak dengan daun bawang, cabai hijau, air asam bawang, dan bumbu lainnya.
ADVERTISEMENT
Beberapa makanan khas Sunda yang simple dan nikmat di atas wajib dicoba ketika sedang liburan atau berkunjung ke wilayah Jawa Barat. Meski sederhana, tetapi dapat dipastikan bahwa rasanya sangat nikmat. (ARD)