Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
10 Cara Mengobati Seriawan di Mulut dan Tenggorokan
3 Februari 2022 11:45 WIB
·
waktu baca 4 menitDiperbarui 17 Februari 2022 10:47 WIB
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Melansir dari laman resmi Ikatan Dokter Anak Indonesia, seriawan merupakan suatu kelainan selaput lendir mulut yang ditandai bercak luka berwarna putih pada dinding mulut, bibir atas, dan lidah.
Seriawan di mulut dapat menimbulkan rasa nyeri yang hebat, bahkan membuat penderitanya sulit berbicara dan makan. Penyakit seriawan dapat terjadi di lapisan di dalam mulut, area bibir, pipi bagian dalam, lidah, dan juga tenggorokan.
Penyebab Seriawan
Penyebab seriawan pada mulut ialah bakteri maupun jamur yang timbul karena jarang menyikat gigi. Kemudian, kesalahan dalam menggosok gigi juga bisa menyebabkan seriawan pada area mulut.
Secara keseluruhan, penyebab utama seriawan ialah infeksi virus atau bakteri di dalam mulut sehingga menyebabkan luka. Lalu, bagaimana dengan orang yang berpuasa dan tidak bisa menggosok gigi?
ADVERTISEMENT
Tips mengatasi seriawan saat berpuasa dengan bahan alami ialah mengonsumsi madu, lidah buaya, kelapa, dan cuka apel pada saat sahur dan berbuka puasa.
Cara Mengobati Seriawan di Lidah
Berikut ini cara mengobati seriawan di lidah dengan mudah yang dikutip dari laman rssoeroto.ngawikab.go.id:
1. Berkumur menggunakan larutan garam
Larutan garam dapat membantu penyembuhan seriawan di lidah. Campurkan setengah sendok teh garam dengan segelas air hangat. Lalu, berkumurlah dengan larutan garam. Hindari penggunaan obat kumur atau semprot (spray) karena dapat mencegah pertumbuhan flora normal di mulut.
2. Memenuhi kebutuhan cairan tubuh
Ketika mengalami seriawan, pastikan kebutuhan air tercukupi. Sebab, hal itu secara tak langsung dapat membantu penyembuhan seriawan.
Cara Mengobati Seriawan di Bibir
Melansir laman resmi fkg.ui.ac.id, terdapat beberapa cara mengobati seriawan di bibir yang dapat dilakukan. Berikut ini penjabarannya:
ADVERTISEMENT
1. Mengoleskan es ke seriawan
Cara mengobati seriawan di bibir yang pertama ialah mengompresnya dengan es batu. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan rasa nyeri dan juga membunuh kuman yang ada di mulut. Jika ingin mendapat hasil optimal, kamu dapat menerapkannya minimal tiga kali sehari secara rutin.
2. Menempatkan kantong teh basah di seriawan
Selain menggunakan es batu, kamu juga bisa mengobati seriawan di bibir dengan cara mengompresnya menggunakan kantong teh basah. Jenis teh yang dapat kamu gunakan ialah kamomil (chamomile) karena mengandung senyawa antiradang dan antiseptik di dalamnya.
Caranya mudah, kamu hanya perlu merendam kantong teh di dalam air hangat. Kemudian, kompes luka seriawan menggunakan kantong teh tersebut. Jika ingin hasilnya optimal, kamu dapat mengompres selama lebih dari 5 menit sebanyak 3-4 kali sehari.
ADVERTISEMENT
Cara Mengobati Seriawan di Tenggorokan
Seriawan tidak hanya terjadi di bibir dan lidah, melainkan juga terjadi di area tenggorokan. Melansir situs resmi rsannisa.co.id, seriawan di tenggorokan dapat terjadi karena ada jaringan yang terluka, infeksi virus, hingga alergi di tenggorokan.
Berikut ini cara mengobati seriawan di tenggorokan:
1. Menghindari mengonsumsi makanan atau minuman yang asam dan pedas
Mengonsumsi makanan atau minuman yang bersifat asam dan pedas juga dapat menyebabkan terjadinya seriawan di tenggorokan. Sebab itu, kamu perlu menghindari makanan dan minuman dengan sifat tersebut.
2. Mengonsumsi yoghurt
Yoghurt merupakan salah satu bahan alami yang dapat digunakan sebagai obat untuk mengatasi seriawan. Sebab, bakteri baik di dalam yoghurt dapat mengatasi dan mencegah seriawan karena ulah bakteri.
ADVERTISEMENT
Cara Mengobati Seriawan di Pipi Bagian Dalam
Seriawan sering kali terjadi di pipi bagian dalam, karena gigi kerap bergesekan dengan dinding mulut. Gesekan tersebut dapat berpotensi membuat dinding mulut tergigit, sehingga menyebabkan seriawan di dalam pipi.
Melansir situs resmi rssoeroto.ngawikab.go.id, berikut cara mengobati seriawan di pipi bagian dalam:
1. Mengonsumsi makanan bertekstur lembut dan tak perlu dikunyah
Mengonsumsi makanan bertekstur lembut dapat membantu proses mengunyah makanan selama lidah mengalami seriawan. Makanan yang halus dapat mempercepat penyembuhan seriawan, sebab risiko bergesekan dengan makanan dapat dikurangi.
2. Menyikat gigi 2 kali sehari
Rutin menyikat gigi sebanyak dua kali sehari dapat membantu mengobati dan mencegah seriawan di dalam rongga mulut. Cara ini juga bisa menjadi obat seriawan untuk ibu hamil yang tidak memiliki efek samping ke kandungannya.
ADVERTISEMENT
Cara Mengobati Seriawan dengan Cepat
Mengutip dari laman fkg.ui.ac.id, terdapat beberapa cara mengobati seriawan dengan cepat yang bisa kamu lakukan secara mandiri. Berikut ini penjabarannya:
1. Mengonsumsi obat seriawan
Cara mengobati seriawan dengan cepat bisa mengonsumsi obat seriawan yang mengandung benzocaine (anestesi topikal).
Kamu juga dapat menanyakan kandungan obat lainnya yang ampuh untuk menyembuhkan seriawan ke apoteker di toko obat.
2. Berkumur dengan obat kumur
Selain mengonsumsi obat yang ditelan, kamu juga bisa mengobati seriawan dengan berkemu menggunakan obat kumur. Penderita disarankan memilih obat kumur yang memiliki formula antiseptik untuk mencegah infeksi yang lebih parah akibat seriawan.
(FNS)