Konten dari Pengguna

30 Nama Cafe Unik untuk Makanan dan Minuman

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
10 Mei 2022 18:08 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cafe unik. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cafe unik. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Beragam nama cafe unik yang menjual makanan dan minuman dapat kita temukan di berbagai daerah Indonesia. Keanekaragaman nama usaha makanan ini merupakan bentuk kreativitas warga yang disalurkan dalam bentuk usaha makanan.
ADVERTISEMENT
Para pengusaha makanan membuat nama-nama usaha yang unik dengan tujuan untuk menarik para konsumen. Tidak hanya itu, nama cafe unik juga kerap menjadi ciri khas yang membuat pelanggan bisa mengingatnya dengan mudah.

Kumpulan Nama Cafe Unik

Ilustrasi cafe unik. Foto: Pexels.com
Mengutip dari jurnal Nama-nama Usaha Dagang Makanan dan Minuman di Jalan Selokan Mataram, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta: Kajian Sosiolinguistik oleh Adhimas Satriyo, berikut nama cafe unik usaha makanan yang kental bernuansa pelesetan dari usaha makanan yang sudah ada:

1. Nasi Balap

Nama cafe makanan yang terbentuk dari frasa Nasi Balap ini bertujuan untuk menyembunyikan aspek menu. Dalam hal ini, kata “balap” oleh masyarakat Jawa kerap digunakan untuk menyembunyikan makna kata yang mengacu pada makanan haram.
ADVERTISEMENT

2. Mr. Gebuk

Nama cafe Mr. Gebuk merupakan perpaduan antara Bahasa Jawa dan Inggris. Kata “Mr.” merupakan unsur Bahasa Inggris yang setara dengan “Bapak” dalam kata Bahasa Indonesia.
Sementara itu, “Gebuk” merupakan Bahasa Jawa yang berarti pada aneka menu yang kerap disebut penyet atau penyetan oleh penutur Bahasa Jawa.

3. Ken-Tuku Fried Chicken

Nama Ken-Tuku Fried Chicken juga dibentuk dengan perpaduan Bahasa Jawa dan Inggris. Pada dasarnya nama ini dibuat sebagai sebuah pelesetan dari nama Kentucky Fried Chicken. Kata “Tuku” dari Bahasa Jawa tersebut bermakna "beli".

4. Sego Macan Echo+Lan Wareg

Berbeda dari tiga nama sebelumnya yang menggunakan dua unsur kebahasaan, nama ini hanya menggunakan Bahasa Jawa. Kata “Sego” merupakan Bahasa Jawa yang artinya adalah “Nasi”.

5. Sor Pring Coffee & Tea

Nama cafe ini juga merupakan perpaduan bahasa Jawa. Kata “Sor” atau yang seharusnya “Ngisor” bermakna “bawah”. Sedangkan kata “Piring” bermakna “bambu”. Kemudian “Coffee & Tea” merupakan minuman yang ditawarkan pada cafe ini.
ADVERTISEMENT

6. Spesial Sambal Waroeng

Nama cafe “Spesial Sambal Waroeng” ingin menekankan bahwa tempat makan ini menawarkan sambal yang spesial untuk para pelanggannya.

7. Waroeng Makan Mr. Pedaz “Jagonya Pedas”

Pada nama cafe ini, pemilik ingin menekankan moto usahanya, yaitu “Jagonya Pedas”. Selain menciptakan rasa optimistis, cafe ini juga ingin menjangkau pelanggan asing karena menggunakan unsur Bahasa Inggris pada namanya.

8. Waroeng Pojok One Two

Nama unik cafe ini memiliki relevansi terhadap aspek lokasi tempatnya yang berada di pojok atau persimpangan jalan.

9. Kedai Sambal X’ tra hot “X’tra pedasya X’tra nikmatnya”

Nama cafe Kedai Sambal X’ tra hot “X’tra pedasya X’tra nikmatnya” menggunakan permainan dalam penulisan. Contohnya penulisan “X’tra” yang seharusnya ditulis “Extra” dalam bahasa Inggris dan “Ekstra” dalam bahasa Indonesia.
Dengan begitu nama cafe ini mengandung unsur optimisme dan persuasif untuk para pelanggannya.

10. En Zo Café

En Zo Café merupakan nama tempat usaha dagang makanan dan minuman. Kata “En Zo” tersebut berasal dari kata “Zone” yang berarti “Black Zone”. Hal tersebut merujuk pada sponsor tunggal cafe itu, yakni Djarum Black.
ADVERTISEMENT
Sedangkan kata “Cafe” telah diserap menjadi “Kafe” dalam Bahasa Indonesia.

Kumpulan Nama Cafe Unik Berunsur Kata “Kedai”

Ilustrasi cafe unik. Foto: Pexels.com
Tidak hanya berasal dari permainan bahasa, nama cafe unik juga bisa menggunakan bahasa Indonesia. Belakangan ini kata “Kedai” kerap digunakan bagi cafe yang menawarkan makanan dan minuman untuk anak-anak muda.
Masih mengutip dari jurnal karangan Adhimas Satriyo, berikut ini penjabaran nama cafe unik dari kata “Kedai”:
ADVERTISEMENT

Kumpulan Nama Cafe Unik dalam Bahasa Inggris

Ilustrasi cafe unik. Foto: Pexels.com
Apabila kamu ingin membuat nama cafe unik yang kekinian dan menggunakan unsur Bahasa Inggris, berikut ini penjabarannya yang dikutip dari laman Limetray:
ADVERTISEMENT

Kumpulan Nama Cafe Unik Berunsur Kata “Warung”

Ilustrasi cafe unik. Foto: Pexels.com
Berbagai cafe yang menjual makanan dan minuman di Indonesia juga kerap menggunakan kata “Warung” dalam penamaannya. Sebab, kata “Warung” merujuk pada tempat makan dengan harga kaki lima (murah) dan rasa bintang lima (enak).
Berikut ini penjabaran nama cafe unik berunsur “Warung” yang dikutip dari jurnal karya Adhimas Satriyo:
ADVERTISEMENT
(FNS)