Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
85 Contoh Kalimat Majas Metafora dan Maknanya
6 Februari 2024 9:34 WIB
·
waktu baca 8 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Disadari atau tidak, contoh kalimat majas metafora sudah sering dipakai pada percakapan sehari-hari. Majas ini digunakan sebagai kata kiasan yang memperindah untaian kalimat.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Ultralengkap Peribahasa Indonesia Majas Plus Pantun, Puisi dan Kata Naku Bahasa Indonesia, Nur Indah Sholikhati 2019:(101) majas merupakan gaya bahasa yang digunakan seorang penulis untuk menyampaikan suatu pesan secara imaginatif dan kias atau tidak sebenarnya. Tujuannya adalah membuat pembaca mendapatkan efek tertentu yang cenderung ke arah emosional.
Majas terbagi menjadi empat bagian yaitu majas perbandingan, majas pertentangan. Majas sindiran dan majas penegasan. Majas metafora termasuk ke dalam suatu majas perbandingan.
Pengertian Majas Metafora
Majas metafora adalah salah satu gaya bahasa yang termasuk dalam majas perbandingan yang menyatakan perbandingan analogis antara dua hal yang sama. Majas ini dimaknai sebagai frasa yang implisis tak memiliki arti, tetapi secara eksplisit mewakili maksud tertentu melalui persamaan atau perbandingan.
ADVERTISEMENT
Contoh kalimat majas metafora adalah “Pertarungan sang raja hutan dan harimau berlangsung sengit”, sang raja hutan memiliki arti yaitu singa sang predator puncak yang berada di posisi teratas dalam rantai makanan. Kekuatannya inilah yang menjadikan singa dijuluki raja hutan.
Jenis-Jenis Majas Metafora
Berdasarkan jenisnya, majas metafora terbagi lagi menjadi beberapa bagian, yaitu:
1. Metafora Sinestesia
Metafora sinestesia adalah gaya bahasa berdasarkan pada pengalihan indra manusia. Metafora ini kerapkali digunakan oleh sastrawan. Contohnya seperti sedap dipandang atau enak didengar.
2. Metafora Antromorfik
Metafora antromorfik adalah gaya bahasa berdasarkan pada gejala alam semesta atau benda-benda yang tidak bernyawa memiliki nilai yang dimiliki manusia. Contohnya seperti jantung kota, bahu jalan dan lain-lain.
3. Metafora Hewan
Metafora hewan adalah gaya bahasa berdasarkan pada bagian tubuh atau sesuatu yang berkaitan dengan hewan untuk menggambarkan sesuatu yang lain. Contohnya seperti membabi buta, jalan tikus, antrean mengular dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
4. Metafora Abstrak
Metafora abstrak adalah gaya bahasa yang berawal dari sesuatu yang tidak terlihat atau abstrak menjadi sesuatu yang lebih nyata ataupun sebaliknya. Contohnya seperti anak emas, yang memiliki makna anak yang dibanggakan dalam keluarga.
Contoh Kalimat Majas Metafora
Berikut ini adalah beberapa contoh majas metafora dan maknanya:
ADVERTISEMENT
Itulah informasi terkait contoh kalimat majas metafora, pengertian, jenis dan maknanya yang dapat dipelajari dan dapat dipergunakan untuk kata-kata yang disampaikan. (Mit)