Doa Salat Hajat, Niat, Tata Cara, dan Waktu Pelaksanaannya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
Konten dari Pengguna
16 Maret 2022 19:02 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pria sedang melaksanakan salat hajat. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pria sedang melaksanakan salat hajat. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Salat hajat adalah salah satu salat sunah yang dianjurkan untuk dilakukan apabila hajat ingin terkabul. Apakah kamu sudah tahu niat, tata cara, dan doa hajat? Kalau belum simak penjelasan selengkapnya di bawah ini mengenai salat hajat.
ADVERTISEMENT
Salat hajat menjadi cara yang ampuh untuk memanjatkan doa pada Allah SWT agar seluruh hajatmu dikabulkan satu per satu. Hajat yang diinginkan setiap orang tentu berbeda-beda. Contohnya agar segera dipertemukan jodoh, diberi keturunan, tak memiliki utang, dan diberi rezeki tak terduga yang halal dan berkah.
Menurut Nurul Jazimah dalam Panduan Sholat Untuk Perempuan, siapa saja yang membaca doa hajat dan mengerjakan salatnya akan mendapat pahala. Namun jika tidak mengerjakannya tidak apa-apa karena salat ini merupakan ibadah sunah.

Niat Salat Hajat

Ilustrasi membaca niat sslat hajat. Foto: Pexels.com
Niat salat hajat penting untuk diketahui sebab hal pertama yang dilakukan sebelum salat hajat ialah membaca niat terlebih dahulu. Niat salat hajat tentu berbeda dengan salat lainnya, mengutip dari buku Rahasia Kedahsyatan Shalat Sunah Setahun Penuh karya Ustaz M. Kamaluddin, niatnya adalah seperti berikut:
ADVERTISEMENT
Salat hajat dilaksanakan sebanyak dua rakaat dan maksimal 12 rakaat dengan setiap dua rakaat disertai satu salam.
Mengenai waktu pelaksanaannya, salat hajat bisa dilaksanakan kapan saja di luar waktu yang dilarang. Namun waktu paling baik, yakni di sepertiga malam.
Salat hajat dapat dilakukan hanya dalam waktu semalam, tiga malam hingga tujuh malam. Ini bergantung pada seberapa urgensinya hajat seseorang untuk dikabulkan. Apabila dilakukan dengan istikamah, lebih besar kemungkinannya Allah mengabulkan hajat tersebut.

Tata Cara Salat Hajat

Ilustrasi melaksanakan salat hajat. Foto: Pexels.com
Allah memberikan kesempatan pada manusia untuk lebih dekat dengan-Nya melalui salat hajat. Lantas bagaimana tata cara salat hajat? Simak uraian berikut ini yang akan membantu kamu dalam melaksanakan salat hajat.
ADVERTISEMENT
Membaca niat salat hajat
Seperti niat salat pada umumnya, niat salat hajat juga diucapkan di dalam hati. Selain itu yang terpenting bukanlah hafal pada niatnya saja melainkan diucapkan melalui hati yang ikhlas semata-mata karena Allah SWT. Niat salat hajat adalah sebagai berikut:
Takbiratul Ihram dilanjut membaca doa Iftitah dan Al-Fatihah
Selanjutnya melakukan gerakan takbiratul ihram lalu dilanjut membaca doa iftitah. Berikut lafaz dari doa iftitah:
ADVERTISEMENT
Sebenarnya membaca doa iftitah ini merupakan sunah, tetapi bagi yang tetap membaca akan mendapat pahala. Sedangkan bagi yang tidak membaca tidak mendapat dosa. Setelah selesai membaca doa iftitah lanjutkan dengan membaca surah Al-Fatihah.
Membaca surat pendek
Kemudian membaca surat pendek apa pun, kamu bisa membaca surah yang biasa kamu lantunkan saat melakukan salat wajib. Akan tetapi pada salat hajat ini, dianjurkan untuk membaca surah Al-Ikhlas pada rakaat pertama sebanyak tiga kali atau bisa juga membaca surah Al-Karifun. Sementara itu pada rakaat kedua dianjurkan membaca Ayat Kursi.
Melakukan rangkaian gerakan salat pada umumnya
Setelah membaca surat pendek, maka dilanjut dengan gerakan Ruku, Iktidal, Sujud, Duduk di antara Dua Sujud, dan Sujud Kedua. Semua gerakan salat ini dilakukan dengan Tuma’ninah, yakni diam sebentar dengan sekadar membaca tasbih.
ADVERTISEMENT
Melakukan rakaat kedua
Rakaat kedua dilakukan sama dengan rakaat pertama. Yang membedakan hanya surat yang dibaca, yaitu Ayat Kursi. Jika tidak hafal kamu bisa membaca surat pendek lainnya.
Salam
Melakukan salam begitu rakaat kedua salat hajat selesai. Kemudian dilanjutkan dengan membaca doa hajat yang akan dijelaskan berikut ini.

Bacaan Salat Hajat

Ilustrasi seorang pria membaca doa hajat. Foto: Pexels.com
Setelah melakukan salat hajat dengan tepat dilanjutkan dengan membaca doa salat hajat. Doa hajat ini dibacakan tepat setelah salam. Berikut doa salat hajat dan artinya yang dapat kamu panjatkan selepas salat hajat.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Itulah paparan tentang niat, waktu pelaksanaan, tata cara, dan doa hajat. Salat ini bisa kamu kerjakan untuk meminta sesuatu yang baik. Yakinkan diri bahwa Allah SWT segera menjawab hajatmu pada waktu yang tepat.
(ZHR)