Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Penerapan Ragam Hias pada Kaos Oblong dengan Teknik Menggambar
29 Oktober 2021 14:18 WIB
·
waktu baca 3 menitDiperbarui 23 Mei 2022 13:37 WIB
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kaos oblong terbuat dari bahan yang menyerap cat. Bahan pewarna pada kaos oblong yang digunakan biasanya cat tekstil atau cat sablon dengan alat kuas.
Penerapan ragam hias pada bahan tekstil dapat dilakukan dengan teknik menggambar, membatik, menenun, membordir, menyulam, dan melukis. Sebelum mengetahui teknik penerapan ragam hias pada kaos oblong, simak penjelasan mengenai bahan pewarna tekstil dan sifatnya terlebih dulu.
Mengenal Bahan Pewarna Tekstil
Bahan tekstil untuk kaos oblong dapat diwarnai dengan bahan pewarna alami maupun buatan. Masing-masing bahan pewarna mempunyai sifat dan jenis yang berbeda-beda.
Dikutip dari Buku Siswa Seni Budaya SMP/MTs Kelas VII oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, pewarna alami bersumber dari ekstrak akar-akaran, daun, buah, kulit kayu dan kayu. Contohnya soga dan kesumba.
ADVERTISEMENT
Pewarna buatan (sintetis) terbuat dari bahan kimia. Contohnya naptol dan indigosol. Naptol digunakan dengan teknik celup, sedangkan indigosol digunakan dengan teknik celup atau colet (lukis).
Bahan pewarna buatan bersifat tidak mudah luntur dan tahan terhadap sinar matahari. Sebaliknya, pewarna alami bersifat mudah luntur dan mudah pudar karena tidak tahan terhadap sinar matahari.
Jenis dan Sifat Bahan Tekstil
Jenis tekstil diketahui dari perbedaan jenis benang dan permukaan teksturnya. Benang terbuat dari bahan alam atau bahan buatan. Adapun benang katun terbuat dari kapas, benang sutra terbuat dari serat yang berasal dari kepompong ulat sutra dan kain wol terbuat dari bulu domba.
Bahan benang buatan seperti dakron, poliester, dan nilon digunakan untuk membuat tekstil dengan jenis tertentu. Sedangkan bahan benang yang lain, seperti serat agel dan serat rami digunakan untuk produk tekstil seperti tas dan makrame.
Jenis-jenis bahan tekstil ini memiliki sifat yang berbeda-beda sebagai berikut, seperti:
ADVERTISEMENT
Penerapan Ragam Hias pada Kaos Oblong
Dikutip dari buku Seni Budaya Kelas VII karya Eko Purnomo dkk., bentuk ragam hias dapat diaplikasikan pada kaos oblong dengan teknik menggambar. Pewarnaannya dilakukan menggunakan cat tekstil atau cat sablon.
ADVERTISEMENT
Sedangkan pembuatannya dapat menggunakan kuas dan diberi campuran beraneka warna. Berikut ini contoh penerapan ragam hias pada kaos oblong dengan teknik menggambar .
(ZHR)