Konten dari Pengguna

Sejarah Masuknya Islam ke Indonesia: Teori, Bukti, dan Proses Penyebarannya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
1 Maret 2022 18:55 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sejarah Masuknya Islam ke Indonesia. Foto: Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sejarah Masuknya Islam ke Indonesia. Foto: Freepik
ADVERTISEMENT
Indonesia adalah negara dengan pemeluk agama Islam terbanyak di dunia. Karena itu, Indonesia memiliki sejarah tersendiri tentang proses masuknya Islam ke negara ini. Bagaimana sejarah masuknya Islam ke Indonesia?
ADVERTISEMENT
Menurut Nana Supriatna dalam buku Sejarah, masuknya agama Islam ke Indonesia diawali oleh pedagang asal Gujarat, Persia, dan Arab. Para pedagang tersebut dapat masuk ke Indonesia karena adanya kegiatan perdagangan yang terjadi pada saat itu.
Ada yang menyebutkan bahwa agama Islam mulai masuk ke Indonesia pada abad ke-7 M. Namun, ada pula yang mengatakan jika Islam baru masuk ke Indonesia pada abad ke-13 M.
Ketahui sejarah masuknya Islam ke Indonesia selengkapnya dalam ulasan artikel di bawah ini.

Teori Masuknya Islam ke Indonesia Beserta Buktinya

Ilustrasi Teori Masuknya Islam ke Indonesia. Foto: Freepik
Secara geografis, Indonesia terletak di kawasan yang sangat strategis dalam saluran perdagangan dunia. Hal inilah yang menjadi faktor utama agama Islam dapat dengan mudah masuk ke wilayah Indonesia.
ADVERTISEMENT
Ada banyak teori yang menjelaskan tentang dari mana Islam berasal dan menyebar di Nusantara. Beberapa teori masuknya Islam ke Indonesia di antaranya adalah teori Gujarat, Mekah, dan Persia.
Merujuk buku Awal Mula Muslim Di Bali Kampung Loloan Jembrana Sebuah Entitas Kuno oleh H. Bagenda Ali, berikut penjelasan dari masing-masing teori mengenai sejarah masuknya Islam ke Indonesia:
1. Teori Gujarat
Teori Gujarat adalah teori masuknya Islam ke Indonesia yang pertama kali dikemukakan oleh Snouck Hurgronje dan J. Pijnapel. Dalam teori ini disebutkan bahwa Islam di Indonesia sebenarnya berasal dari Gujarat (India) dan mulai masuk sejak abad ke 8 M.
Islam masuk ke Indonesia melalui wilayah-wilayah di anak benua India, seperti Gujarat, Bengali, dan Malabar. Seperti diketahui bahwa Bangsa Indonesia pada masa itu memang telah menjalin hubungan dagang dengan India melalui saluran Indonesia-Cambay.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan teori ini, masuknya Islam ke Indonesia pertama kali diyakini berasal dari Gujarat. Salah satu bukti sejarah yang mendukung teori masuknya agama Islam ini adalah ditemukannya batu nisan Sultan Samudera Pasal, yaitu Malik as-Saleh berangka tahun 1297 H yang bercorak Gujarat.
Selain itu, bukti lain dari teori Gujarat juga didasarkan pada corak ajaran Islam yang cenderung memiliki warna tasawuf. Ajaran ini diterapkan oleh orang muslim di India Selatan yang mirip dengan ajaran Islam di Indonesia pada awal berkembangnya Islam.
2. Teori Persia
Sejarah masuknya Islam di Jawa dibahas dalam teori Persia yang dikemukakan oleh Hoessein Djajadiningrat. Teori ini menyebutkan bahwa Islam yang masuk ke Indonesia adalah Islam yang berasal dari Persia (Iran), Islam diyakini dibawa oleh para pedagang Persia mulai pada abad ke 12.
ADVERTISEMENT
Teori Persia berlandaskan pada bukti maraknya paham Syiah pada awal masuknya Islam ke indonesia. Selain itu, ada kesamaan tradisi budaya Persia dengan budaya masyarakat Islam Indonesia. Budaya tersebut adalah peringatan 10 Muharam atau hari Asyura.
Adanya suku Leran dan Jawi di Persia juga menunjukkan bukti bahwa orang orang Persia yang membawa ajaran islam ke Indonesia. Suku ini disinyalir merujuk pada orang-orang Leran dari Gresik dan suku Jawa.
Selain itu, dalam suku Jawa juga terdapat tradisi penulisan Arab Jawa atau Arab Pegon sebagaimana diadopsi oleh masyarakat Persia atas Tulisan Arab. Hal ini diperkuat dengan istilah Jer yang lazim digunakan masyarakat Persia.
3. Teori Arab atau Mekah
Teori Arab atau Teori Mekah ini diyakini berasal dari Arab, yaitu Mekkah dan Madinah pada abad pertama Hijriah atau abad ke-7 M. Dasar pendapat ini berupa adanya bukti perkampungan Islam di Pantai Barus, Sumatera Barat, yang dikenal sebagai Bandar Khalifah.
ADVERTISEMENT
Wilayah tersebut dikenal dengan wilayah Ta-Shih. Ta Shih adalah sebutan orang-orang China untuk orang Arab. Bukti ini terdapat dalam dokumen dari Cina yang ditulis oleh Chu Fan Chi yang mengutip catatan seorang ahli geografi, Chou Ku-Fei.
Chou Ku-Fei mengatakan bahwa adanya pelayaran dari wilayah Ta-Shih yang berjarak 5 hari perjalanan ke Jawa. Dalam dokumen China tercatat bahwa keberadaan komunitas Muslim Arab di Pantai Barus ada sekitar pada 625 M.
Melihat tahun tersebut, berarti hanya sembilan tahun dari rentang waktu ketika Rasulullah SAW menetapkan dakwah Islam secara terbuka kepada penduduk Makkah. Kala itu, beberapa sahabat Rasulullah SAW juga telah berlayar dan membentuk perkampungan Islam di Sumatera.
Pelayaran ini sangat mungkin terjadi mengingat adanya perintah Rasulullah SAW agar kaum Muslimin menuntut ilmu sampai ke negeri Cina. Hal ini berarti Islam masuk ke Indonesia saat Rasulullah masih hidup.
ADVERTISEMENT
Bukti arkeologis juga ditemukan di Barus, yakni berupa sebuah makam kuno di kompleks pemakaman Mahligai, Barus. Pada salah satu batu nisannya tertulis nama Syekh Rukunuddin yang wafat pada 672 M.
Para arkeolog dari Ecole Francaise D'extreme-Orient Prancis dan Pusat Penelitian Arkeologi Nasional menyatakan bahwa sekitar abad ke-9 sampai 12 Masehi, Barus pernah menjadi sebuah perkampungan dari berbagai suku bangsa. Di antaranya seperti Arab, Aceh, India, Cina, Tamil, Jawa, Bugis, dan Bengkulu.
Bukti lain yang mendukung teori masuknya Islam ke Indonesia adalah munculnya kerajaan Islam pertama di Indonesia, yaitu Kerajaan Perlak yang diteruskan oleh Kerajaan Samudera Pasai. Kerajaan Samudera Pasai adalah kerajaan bercorak paham Syafi'i yang kala itu dianut banyak penduduk Mesir dan Mekah.
ADVERTISEMENT

Bagaimana Sejarah Masuknya Islam ke Indonesia?

Ilustrasi Proses Masuknya Islam ke Indonesia. Foto: Freepik
Penyebaran agama Islam di Indonesia dilakukan melalui berbagai media. Lantas, bagaimana proses masuknya Islam ke Indonesia? Berikut penjelasannya seperti dihimpun dari buku Sejarah Islam Nusantara oleh Rizem Aizid.
1. Perdagangan
Pedagang-pedagang Islam dari Arab, Persia, dan Gujarat memegang peranan penting dalam penyiaran agama Islam di Indonesia. Masuknya Islam ke Indonesia salah satunya melalui media perdagangan yang terjadi ketika ramainya lalu lintas perdagangan laut pada abad ke 7 M hingga abad ke-16 M.
Pada masa itu, para pedagang Muslim yang berdagang ke Indonesia semakin banyak, sehingga akhirnya membentuk sebuah pemukiman yang disebut pekojan. Dari tempat inilah mereka saling berinteraksi dan berasimilasi dengan masyarakat setempat atau penduduk asli seraya menyebarkan ajaran agama Islam di Indonesia.
ADVERTISEMENT
2. Perkawinan
Para pedagang Islam yang datang ke Indonesia banyak yang menikah dengan wanita-wanita pribumi. Sebelum perkawinan berlangsung, wanita-wanita pribumi yang belum beragama Islam diminta untuk mengucapkan syahadat sebagai tanda menerima Islam sebagai agamanya.
Melalui proses perkawinan inilah kaum Muslim di Indonesia semakin besar dan lambat laun berkembang. Bahkan, perkawinan ini pun juga berhasil membuat keturunan yang mampu menyebarkan Islam hingga menjadi kerajaan di zaman itu.
3. Pendidikan
Penyebaran Islam dengan pendidikan dilakukan melalui pesantren pesantren, khususnya oleh para kiyai. Semakin terkenal kiyai yang mengajar di sebuah pesantren itu, semakin besar pula pengaruh pesantren tersebut di tengah-tengah masyarakat.
Beberapa pesantren yang terkenal di Indonesia di antaranya:
ADVERTISEMENT
Selain mengajar di pesantren-pesantren, para kiyai juga sering kali menjadi penasihat para raja ataupun bangsawan.
4. Tasawwuf (Sufistis)
Penyebaran Islam yang tidak kalah penting adalah melalui tasawuf. Tasawuf merupakan ajaran atau cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Tasawuf lebih mudah bagi orang yang telah mempunyai dasar ketuhanan untuk mengerti dan menerima ajaran agama Islam.
Di samping itu, ajaran tasawuf ini juga dinilai mampu memelihara unsur-unsur budaya yang diteruskan dalam kehidupan Islam, sehingga Islam pun mudah diterima oleh masyarakat.
Ajaran tasawuf ini banyak dijumpai dalam cerita-cerita babad dan hikayat masyarakat setempat. Beberapa tokoh penyebar tasawuf di antaranya, Hamzah Fansuri, Syamsuddin, Syekh Abdul Shamad, dan Nurdin al-Raniri.
5. Budaya dan Kesenian
ADVERTISEMENT
Penyebaran agama Islam di Indonesia juga dilakukan melalui budaya dan kesenian, seperti peninggalan seni bangunan, seni musik, seni pahat, dan seni sastra. Hasil-hasil karya seni ini dapat dilihat pada bangunan masjid masjid kuno di Demak, Banten, Cirebon dan Aceh.
(NDA)