Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Tata Cara Puasa Senin Kamis, Bacaan Niat, dan Keutamaannya
27 April 2024 18:24 WIB
·
waktu baca 7 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tata cara puasa Senin Kamis sangat penting untuk diketahui. Puasa Senin Kamis menjadi salah satu ibadah puasa sunnah yang sudah tidak asing lagi di kalangan umat muslim di seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Jurnal Agama, Sosial, dan Budaya, Dzulhijah, dkk. (2023), dalam Islam, puasa merupakan ibadah kepada Allah dengan cara menahan dari makanan, minuman, nafsu dan aktivitas lainnya sejak terbit hingga tenggelamnya matahari.
Puasa dapat menetralkan racun dan zat-zat menumpuk di saluran pencernaan, ginjal, dan organ tubuh lainnya yang disebabkan oleh bahan pengawet. Tak terkecuali puasa Senin Kamis, selain mendapatkan kesehatan, berpuasa juga mendapatkan pahala.
Tata Cara Puasa Senin Kamis, Bacaan Niat, dan Keutamaan yang Diperoleh
Pada dasarnya, tata cara puasa Senin Kamis sama halnya dengan puasa Ramadhan. Bedanya hanya terdapat pada waktu pelaksanaan, apabila puasa Ramadhan dilaksanakan di bulan Ramadhan, maka puasa Senin Kamis dilakukan di hari Senin dan Kamis.
ADVERTISEMENT
Puasa Senin Kamis adalah salah satu puasa sunah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad saw untuk umatnya. Selain puasa Senin Kamis, terdapat banyak jenis lain seperti puasa Syawal, Dzulhijjah, Tarwiyah, Arafah, Daud, 'Asyura, Ayyamul Bidh, dan Sya'ban.
Berikut adalah tata cara puasa Senin Kamis yang perlu diketahui dengan baik:
1. Makan Sahur
Makan sahur adalah salah satu kegiatan sunah puasa, yang mana jika dilakukan akan mendapat pahala dan keberkahan, dan apabila tidak dilakukan tidak menjadi masalah atau dosa.
Akan tetapi, jika bangun terlambat dan tidak sempat sahur, puasa Senin Kamis Anda tetap sah.
2. Membaca Niat
Niat Puasa Senin Kamis sebaiknya dibaca di malam hari, sebelum terbit fajar. Namun, masih bisa membaca niat puasa Senin Kamis di pagi hari asalkan belum makan apa-apa dan tidak melakukan hal yang membatalkan puasa.
ADVERTISEMENT
Berikut adalah bacaan niat puasa Senin:
نَوَيْتُ صَوْمَ هٰذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ يَوْمِ الِاثْنَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Bacaan latin: Nawaitu shauma hâdzal yaumi 'an adâ'i sunnati yaumil itsnaini lillâhi ta'âlâ.
Artinya: "Aku berniat puasa sunnah hari Senin ini karena Allah ta'ala."
Adapun niat puasa Kamis bisa detikers simak di bawah ini:
نَوَيْتُ صَوْمَ هٰذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ يَوْمِ الخَمِيْسِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Bacaan latin: Nawaitu shauma hâdzal yaumi 'an adâ'i sunnati yaumil khamîsi lillâhi ta'âlâ.
Artinya: "Aku berniat puasa sunnah hari Kamis ini karena Allah ta'ala."
3. Menahan Diri dari yang Membatalkan Puasa
Seseorang yang berpuasa perlu menahan diri dari hal-hal yang bisa membatalkan puasa, seperti makan, minum, berhubungan suami-istri, dan hal-hal lainnya.
Tak hanya itu, orang yang berpuasa juga dianjurkan untuk menahan diri dari yang membatalkan pahala puasa, seperti berbohong, ghibah, dan segala bentuk kemaksiatan. Hal ini dilakukan sejak terbit fajar hingga waktu berbuk puasa, yaitu terbenamnya matahari.
ADVERTISEMENT
4. Berbuka dengan Membaca Doa
Terakhir adalah berbuka puasa dengan membaca doa buka puasa Senin Kamis. Buka puasa bisa dilakukan ketika matahari terbenam, tepatnya saat masuk waktu sholat Maghrib.
Perlu diketahui bahwa berbuka puasa perlu disegerakan. Menyegerakan berbuka puasa menjadi salah satu sunah puasa.
Terdapat dua doa buka puasa Senin Kamis yang bisa dipilih. Kedua doa ini memiliki tujuan yang sama, yaritu untuk mengucap syukur kepada Allah SWT. Berikut doa buka puasa Senin Kamis:
ADVERTISEMENT
Keutamaan dan Manfaat Puasa Senin Kamis
Terdapat banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dari melaksanakan puasa Senin Kamis. Mulai dari dapat pahala dan meningkatkan derajat manusia, hingga dapat menyehatkan tubuh. Berikut adalah manfaat dari puasa Senin Kamis:
1. Menjadi Perisai Jiwa
Menjalankan puasa, baik puasa wajib maupun puasa sunnah dapat memberi pengaruh besar bagi kondisi kejiwaan seseorang yang berpuasa.
Ibadah puasa juga bisa membantu seseorang melatih kesabaran, menguasai diri, meredam hawa nafsu, serta meningkatkan kualitas ketaqwaan kepada Allah Swt.
Dengan berpuasa, seseorang bisa melatih kekuatan jiwa baik secara rohani maupun jasmani. Puasa sebagai perisai jiwa juga bertujuan agar seseorang terhindar dari hal-hal yang bisa mengantarkan diri dari perbuatan buruk.
2. Terhindar dari Godaan Setan dan Hawa Nafsu
Dengan berpuasa berarti sedang berada dalam kondisi beribadah. Jadi, puasa Senin Kamis mampu membuat jalan setan untuk mempengaruhi jiwa dan tubuh seseorang akan terhambat.
ADVERTISEMENT
Saat berpuasa, seseorang akan menahan segala hal yang bisa membatalkan puasa. Dengan kata lain, seseorang tersebut akan lebih sabar dan lebih mampu mengontrol diri agar tidak terjerumus pada kemaksiatan.
3. Meningkatkan Kesehatan
Dalam beberapa penelitian menyatakan bahwa puasa dapat membantu mengurangi tingkat peradangan dan membantu meningkatkan kesehatan. Bahkan, puasa selama satu bulan secara signifikan menurunkan tingkat penanda peradangan.
Selain itu, manfaat puasa Senin Kamis untuk kesehatan lainnya, antara lain meningkatkan kontrol gula darah, meningkatkan kesehatan jantung, hingga mampu meningkatkan fungsi otak.
4. Hari Pengampunan dan Dibukanya Pintu Surga
Keutamaan lain dari puasa Senin Kamis yakni mendapat pengampunan dari Allah Swt. Seperti yang telah dijelaskan dalam sebuah hadits yang artinya berikut ini: "Diperlihatkan amal-amal pada setiap hari Kamis dan Senin.
Maka Allah Swt pada hari itu mengampuni setiap orang yang tidak menyekutukan Allah Swt dengan sesuatu apapun, kecuali orang yang bermusuhan dengan saudaranya.
ADVERTISEMENT
Maka dikatakan, "Biarkan keduanya hingga berdamai, biarkan keduanya hingga berdamai." (HR Muslim).
Selain itu, puasa Senin Kamis juga bebarengan dengan dibukanya pintu surga. Ini membuat orang yang menjalankan berpuasa Senin Kamis berkesempatan mendapat pahala yang berlimpah seperti penjelasan dalam sebuah hadits yang artinya:
"Sesungguhnya pintu-pintu surga dibuka pada hari Senin dan Kamis. Semua dosa hamba yang tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu akan diampuni, kecuali bagi orang yang antara dia dan saudaranya terdapat kebencian dan perpecahan." (HR Muslim, No. 4652).
5. Untuk Jodoh
Manfaat puasa Senin Kamis selanjutnya yang jarang diketahui, yaitu untuk mendatangkan jodoh. Karena jodoh termasuk dalam rezeki Allah Swt yang tidak diketahui kedatangannya, rutin melaksanakan puasa Senin Kamis diklaim akan dilancarkan jodohnya.
ADVERTISEMENT
Meski belum ada hadits yang mendukung pernyataan tersebut, Rasulullah saw pernah bersabda bahwa dengan mengerjakan puasa Senin Kamis maka urusan jodoh akan diperlancar oleh Allah.
Hukum Puasa Senin Kamis
Seorang tokoh Islam yaitu Syaikh Wahbah Az-Zuhaili dalam bukkunya yang berjudul Fiqih Islam wa Adillatuhu menggolongkan puasa Senin Kamis ke dalam puasa sunnah yang disepakati oleh para ulama.
Khusus puasa Senin Kamis, ibadah ini dianjurkan untuk umat Islam di seluruh dunia sesuai yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad saw. Ada beberapa hadits yang menunjukkan keutamaan menjalankan puasa Senin Kamis. Berikut beberapa di antaranya:
Dalil puasa Senin Kamis ada dalam hadits yang diriwayatkan oleh Siti 'Aisyah r.a, artinya: "Adalah Nabi Shallallahu 'Alaihi wa sallam memperbanyak puasa pada hari Senin & Kamis." (HR. Al-Tirmidzi, An-Nasa'i dan Ibnu Majah. Hadits ini dishahihkan Al-Albani).
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, dari Abu Qatadah r.a, Rasulullah saw ditanya terkait puasa Senin. Lalu Rasul pun menjawab: "Hari Senin adalah hari lahirku, hari aku mulai diutus atau hari mulai diturunkannya wahyu." (HR. Muslim).
Hadits lain juga menjelaskan: "Dari Abi Hurairah r.a, Rasulullah SAW bersabda: "Seluruh amal disetor pada hari Senin dan Kamis, maka aku lebih menyukai saat setor amal tersebut dalam keadaan berpuasa." (HR. Tirmidzi).
Demikian adalah penjelasan mengenai tata cara puasa Senin Kamis beserta bacaan niat dan keutamaannya. Semoga bermanfaat. (Nisa)