Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Daftar 10 Kota Termahal di Dunia buat Ekspatriat, Jakarta Nomor Berapa?
23 Juni 2021 8:22 WIB
·
waktu baca 2 menitDiperbarui 13 Agustus 2021 14:10 WIB
ADVERTISEMENT
Lembaga konsultasi sumber daya manusia dan keuangan berbasis di New York, Mercer, merilis survei terbaru daftar kota-kota termahal di dunia buat ekspatriat . Kota-kota di Asia, mendominasi sebagai kota termahal, termasuk Jakarta .
ADVERTISEMENT
Dalam survei terbaru ini, posisi Hong Kong tergeser sebagai kota termahal di dunia. Pemuncak klasemen ditempati oleh Ashgabat, Turkmenistan.
Posisi tiga besar, seluruhnya ditempati kota-kota di Asia. Setelah Ashgabat, Hong Kong ada di ranking kedua dan Beirut menyusul di posisi ketiga.
Sementara kota-kota di Asia Tenggara, banyak mengalami penurunan peringkat sebagai kota termahal. seperti Bangkok berada di posisi 46 atau turun 11 posisi, sedangkan Kuala Lumpur peringkat 144 atau turun 8 peringkat sebagai kota termahal di dunia.
Di Asia Mumbai kini berada pada posisi 78 sebagai kota termahal. Kota di India turun 18 di tahun ini karena rupee India yang relatif melemah dibandingkan dengan kota-kota lain dalam peringkat.
ADVERTISEMENT
Jakarta, juga masuk dalam survei. Ibu kota Indonesia ini ada di posisi 104 kota termahal di dunia. Posisinya turun dari tahun lalu yang ada di peringkat 86.
Hal ini menunjukkan biaya hidup di Jakarta buat ekspatriat tak lagi semahal sebelumnya. Faktor utama penurunan biaya hidup ini adalah karena deflasi sebagai dampak dari pandemi COVID-19.
Berikut daftar 10 kota termahal di dunia :
1. Ashgabat, Turkmenistan
2. Hong Kong
3. Beirut, Lebanon
4. Tokyo, Jepang
5. Zurich, Swiss
6. Shanghai, China
7. Singapura
8. Jenewa, Swiss
9. Beijing, Swiss
10. Bern, Swiss