Dua Mal Ini Mulai Buka Lagi, Tapi Megap-megap Akibat Pandemi

3 Desember 2020 17:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Debenhams Foto: REUTERS/Toby Melville
zoom-in-whitePerbesar
Debenhams Foto: REUTERS/Toby Melville
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dua mal atau pusat perbelanjaan ritel mulai buka kembali, pada Rabu (2/12) kemarin setelah beberapa waktu tutup akibat dampak pandemi. Tapi operasional keduanya diperkirakan tak berlangsung lama, akibat kerugian besar setelah anjloknya penjualan mereka.
ADVERTISEMENT
Hal ini membuat sebanyak 25 ribu jenis pekerjaan ritel terancam hilang, jika dua mal tersebut benar-benar bangkrut. Dilaporkan Associated Press, pengalaman panjang dua pelaku bisnis ritel itu tak membuatnya kokoh menghadapi pandemi.
Kedua pusat perbelanjaan ritel itu adalah Debenhams dan Arcadia Group, dua yang terkemuka di Inggris. Seperti diketahui, Inggris baru saja mengakhiri lockdown tahap kedua selama hampir sebulan.
Sebanyak 124 gerai Debenhams kembali buka, namun manajemen pusat perbelanjaan yang telah berdiri hampir 2,5 abad itu menyatakan, sedang mempertimbangkan untuk menghentikan operasi. Ini merupakan pukulan besar bagi industri ritel Inggris, karena sebelumnya Arcadia Group telah mengajukan kebangkrutan pada Senin (30/11).
Debenhams Foto: REUTERS/Ki Price
"Itu adalah pukulan dahsyat lainnya bagi sektor ini. Karena terjadi hanya beberapa jam setelah Arcadia Group, kerajaan ritel miliarder Philip Green, masuk ke administrasi, semacam perlindungan kebangkrutan, Senin (30/11) malam," tulis Associated Press.
ADVERTISEMENT
Karenanya pembukaan kembali toko-toko ritel Debenhams dan Arcadia Group diperkirakan tak akan berlangsung lama. Kondisi bisnis yang megap-megap memaksa keduanya untuk menjual usaha mereka atau melikuidasi sama sekali.
Debenhams sendiri pernah beroperasi di Indonesia. Tapi keberadaannya tak sanggup bertahan lama, bahkan jauh sebelum pandemi melanda, mereka menutup semua gerainya pada 2017. Seperti di Senayan City Mal, Jakarta Selatan dan Supermall Karawaci, Tangerang.