Mengintip Produk di Pameran Mebel Terbesar di Vietnam 2019

27 November 2019 13:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Produk yang ditawarkan di Pameran Vietnam International Furniture Fair 2019, Ho Chi Minh, Rabu (27/11). Foto: Abdul Latief/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Produk yang ditawarkan di Pameran Vietnam International Furniture Fair 2019, Ho Chi Minh, Rabu (27/11). Foto: Abdul Latief/kumparan
ADVERTISEMENT
Pameran furnitur terbesar di Vietnam, The Vietnam International Furniture Fair (VIFF), digelar di Saigon Exibition and Convention Center (SECC) dari 27 hingga 30 November 2019.
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan kali ini, kumparan bersama rombongan Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (Himki) berkesempatan hadir dan melihat-lihat produk-produk furnitur yang ditawarkan.
Dalam pameran kali ini pihak penyelenggara menyediakan 500 booth yang menawarkan berbagai macam produk-produk furnitur, seperti meja kantor, kursi ruang tamu, hiasan kamar tidur, dekorasi-dekorasi menarik hingga mesin yang digunakan ada industri mebel.
Salah satu mesin canggih yang dipamerkan dibuat dari China. Mesin ini dinamakan CNC mortise and tenon dengan kapasitas produksi mencapai 4 kayu penyambung selama 3 menit.
Salah seorang petugas mengatakan, perbandingan efisiensi menggunakan mesin ini sangat tinggi jika dibandingkan dengan pengerjaan secara manual.
Biasanya, jika dikerjakan secara manual membutuhkan 10 orang untuk sekali pengerjaan furnitur tersebut.
Produk yang ditawarkan di Pameran Vietnam International Furniture Fair 2019, Ho Chi Minh, Rabu (27/11). Foto: Abdul Latief/kumparan
Tetapi dengan mesin ini, produksi tidak perlu menggunakan orang lagi. Mesin ini dibanderol sekitar USD 46.000 atau sekitar Rp 600 juta per unit.
ADVERTISEMENT
"Tentu saja sangat efisien menggunakan mesin," katanya kepada kumparan saat ditemui di lokasi, Rabu (27/11).
Selain mesin, ada model-model produk furnitur cantik yang ditawarkan seperti meja glinding. Meja ini biasanya digunakan untuk kebutuhan hotel dan kafe mengantarkan pesanan pelanggan.
Meja dengan desain modern menggabungkan elemen besi dan kaca sebagai material utama. Untuk satu pieces (pcs) pelanggan minimal harus mengocek rogoh USD 62 atau sekitar Rp 882.000 per pcs.
"Minimal pembelian sekitar 100 pcs," kata petugas lainnya.
Produk yang ditawarkan di Pameran Vietnam International Furniture Fair 2019, Ho Chi Minh, Rabu (27/11). Foto: Abdul Latief/kumparan