RI Jadi Tuan Rumah G20 Tahun Depan, Jokowi Undang Para Pemimpin Dunia ke Bali

1 November 2021 16:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo (kedua) menerima keketuaan atau Presidensi KTT G20 dari Perdana Menteri Italia Mario Draghi (kanan) pada sesi penutupan KTT G20 di Roma, Italia. Foto: Biro Pers Media Kepresidenan/Laliy Rachev
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo (kedua) menerima keketuaan atau Presidensi KTT G20 dari Perdana Menteri Italia Mario Draghi (kanan) pada sesi penutupan KTT G20 di Roma, Italia. Foto: Biro Pers Media Kepresidenan/Laliy Rachev
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Indonesia akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan KTT G20 pada 2022 mendatang, seiring beralihnya presidensi (keketuaan) forum pertemuan global itu dari Italia ke Indonesia. Acara puncak atau KTT G20 itu sendiri dijadwalkan akan berlangsung di Bali.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, Presiden Jokowi mengundang para pemimpin dunia untuk datang ke Bali menghadiri KTT G20. Hal tersebut disampaikan Jokowi, saat penutupan KTT G20 pada Minggu (31/10) waktu Roma, Italia.
“Kami akan menjamu Yang Mulia dan Bapak, Ibu, di ruang terbuka, di hamparan pantai Bali yang indah, yang menginspirasi gagasan-gagasan inovatif untuk produktivitas G20 ke depan. Sampai bertemu di Indonesia. Terima kasih,” kata Jokowi seperti dilansir laman Sekretariat Kabinet, Senin (1/11).
Salah satu hotel di kawasan Nusa Dua, Bali. Foto: Dok. The Mulia
Indonesia meneruskan keketuaan atau presidensi G20 dari Italia. Ini merupakan pertama kalinya, sejak G20 dibentuk pada 1999. Penyerahan presidensi tersebut dilakukan pada sesi penutupan KTT G20 Roma yang berlangsung di La Nuvola, Roma, Italia.
Perdana Menteri Italia Mario Draghi secara simbolis menyerahkan palu kepada Presiden Jokowi yang kemudian mengetukkan palu tersebut. Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi mengapresiasi Italia yang telah berhasil memegang Presidensi G20 tahun 2021.
ADVERTISEMENT
“Saya sampaikan selamat kepada Italia yang telah sukses menjalankan Presidensi G20 di tahun 2021. Indonesia merasa terhormat untuk meneruskan Presidensi G20 di tahun 2022,” ujar Presiden Jokowi.