Sandi Uno Soal Lepas Saham Bir: Kita Wujudkan Seluruh Janji Kampanye

2 Juni 2017 13:55 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sandiaga Uno di Bursa Efek Indonesia. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga Uno di Bursa Efek Indonesia. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berencana menjual saham Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang ada di perusahaan bir, PT Delta Djakarta Tbk (DLTA).
ADVERTISEMENT
Saat ini, kepemilikan saham Pemprov DKI Jakarta di Delta Djakarta sebesar 26,25 persen. Rinciannya, milik Pemprov DKI Jakarta 23,34 persen dan BP IPM Jaya sebesar 2,91 persen.
Namun, hingga saat ini Pemprov DKI belum merealisasikan untuk melepas saham tersebut. Terkait keputusannya yang akan melepas saham Delta Djakarta tersebut, Sandi enggan memberikan keterangan lebih lanjut. Sebab menurut Sandi, ini merupakan informasi yang sensitif.
"Lebih baik saya enggak berkomentar karena itu nanti berdampak kepada pergerakan saham (DLTA)," kata Sandi saat ditemui di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Kawasan SCBD, Jakarta, Jumat (2/6).
ADVERTISEMENT
RUPS PT Delta Djakarta Tbk (DLTA) (Foto: Novan Nurul Alam/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
RUPS PT Delta Djakarta Tbk (DLTA) (Foto: Novan Nurul Alam/kumparan)
Namun, ia mengaku, pihaknya akan merealisasikan target pelepasan saham karena itu merupakan bagian dari janji pada saat kampanye.
"Kita belum bisa berkomentar banyak yang jelas itu merupakan salah satu janji kampanye dan kita rencananya mewujudkan seluruh janji kampanye," ujarnya.
Menurut Sandi, yang berhak memberikan konfirmasi adalah tim sinkronisasi. Tim sinkronisasi sendiri bertugas dalam menyusun referensi dan menerjemahkan program-program dan janji kerja Anies-Sandi ke RAPBD 2018 dan RPJMD 2018-2022.
"Saya enggak bisa berkomentar, nanti tim sinkroninsasi yang lebih tepat. kebetulan hari ini mereka di Balai Kota mungkin bisa diklarifikasi terhadap janji-janji tersebut," ucapnya.
ADVERTISEMENT