3 Alasan FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17

26 Juni 2023 17:54 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketum PSSI, Erick Thohir, mengadakan konferensi pers di GBK pada Kamis (22/6/2023). Foto: PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Ketum PSSI, Erick Thohir, mengadakan konferensi pers di GBK pada Kamis (22/6/2023). Foto: PSSI
ADVERTISEMENT
Indonesia ditunjuk FIFA menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengungkapkan ada tiga alasan di balik keputusan FIFA tersebut.
ADVERTISEMENT
FIFA menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah usai mencabut status tuan rumah Peru pada Mei lalu. Peru dicabut haknya karena masalah infrastruktur yang belum selesai.
Sementara, Indonesia sebelumnya juga dicabut haknya sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Hal tersebut karena adanya penolakan terhadap Timnas Israel.
Namun demikian, FIFA kini menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17. Erick mengungkapkan bahwa tidak adanya Timnas Israel bukan menjadi alasan dibalik penunjukan tersebut, melainkan gairah yang ditunjukkan Indonesia untuk memajukan sepak bola.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (kiri) dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (kanan), usai pertemuan di Mabes Polri, Jakarta, pada Senin (26/6). Foto: Jodi Hermawan/kumparan
"Pertama, FIFA melihat penyelenggaraan yang dilakukan oleh Indonesia untuk pertandingan Palestina dan Argentina itu luar biasa standarnya. Mereka memuji, Palestina dan Argentina secara resmi menyampaikan bahwa Indonesia punya standar yang tinggi," tutur Erick di Mabes Polri, Jakarta, Senin (26/6).
ADVERTISEMENT
"Yang kedua, tentu keseriusan Bapak Presiden ketika kami menyampaikan blue print transformasi sepak bola kepada FIFA, di situ ada 22 stadion yang akan direnovasi," lanjutnya.
"Yang ketiga, tentu yang diapresiasi FIFA ketika kita dilihat serius membangun tim nasional. Kemarin, alhamdulillah [medali emas] SEA Games lalu sekarang FIFA Matchday, mereka juga bisa melihat persiapan timnas senior dan junior, pencarian direktur teknik, ini yang mereka lihat," tandasnya.
Piala Dunia U-17 akan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Saat ini, belum ada stadion yang ditunjuk sebagai venue.