Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Gol-gol kemenangan City dicatatkan atas nama Joao Cancelo (39') dan hattrick Ferran Torres (42', 64', dan 66'). Sementara Newcastle mencetak gol melalui Emil Krafth (25'), Joelinton (45+6') dan Joe Willock (62').
City yang sudah mengunci gelar juara kian kokoh di puncak klasemen dengan 83 poin. Di sisi lain, Newcastle ada di urutan 16 dengan 39 poin.
Bicara soal Man City, siapa saja pemain yang main keren dan jelek di laga kontra Newcastle? Kami merangkumnya di stori ini, data-data diambil dari Whoscored. Silakan disimak.
Menawan: Ferran Torres
Sudah jelas, gelar man of the match pantas diberikan kepada Ferran Torres yang mencatatkan hat-trick pada pertandingan kali ini. Ia mendapat rating tertinggi sebesar 9,8 berkat performanya tersebut.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya menghasilkan lima tembakan, pria berumur 21 tahun itu juga menyelesaikan 33 dari 36 operannya. Selain itu, Torres juga berhasil melewati pemain lawan sebanyak dua kali dengan aksi menggiring bolanya.
Bermain sebagai penyerang tidak membuat Torres egois dan enggan membantu lini pertahanan. Ia menyelesaikan dua kali percobaan tekel serta melakukan satu sapuan.
Menawan: Gabriel Jesus
Gabriel Jesus menjadi momok bagi pertahanan Newcastle. Dia menjadi ancaman yang nyata ketika berada di dalam kotak penalti lawan. Meski tidak mencatatkan namanya di papan skor, striker asal Brasil itu berhasil mencatatkan satu assist di laga ini.
Saat beraksi di lapangan, Gabriel Jesus menghadirkan 2 tembakan dan satu operan kunci untuk timnya. Ia juga memenangi satu kali duel udara dan melakukan 80 kali sentuhan. Berkat performanya, pemain 24 tahun itu mendapat rating sebesar 8,2.
ADVERTISEMENT
Butut: Nathan Ake
Ake tampil luar biasa di laga sebelumnya melawan Chelsea. Namun, ia gagal melanjutkan performa apiknya tersebut di pertandingan kali ini. Bek asal Belanda itu menjadi biang keladi Man City kebobolan gol penalti pertama.
Sepanjang laga, Ake mencatatkan 118 sentuhan dan memenangi satu kali duel di udara. Selain itu, pemain berusia 26 tahun itu berhasil membuat tiga tekel sukses dan tiga clearance. Ia pun hanya mendapat ponten sebesar 5,91.
Butut: Kyle Walker
Sama seperti Ake, Walker juga jadi biang keladi kebobolannya City lewat penalti untuk yang kedua kalinya pada laga ini. Bek asal Inggris itu pun kerap kerepotan untuk meladeni winger Newcastle yang sangat cepat.
Walker sejatinya memiliki catatan yang tidak jelek-jelek amat di laga ini. Ia berhasil membuat tiga kali clearance dan satu kali blok. Selain itu, pemain berusia 30 tahun itu mencatatkan 119 sentuhan dan memenangi satu kali duel di udara. Namun, ratingnya hanya sebesar 5,98.
ADVERTISEMENT
****