Pelatih Borneo FC soal Main 4 Kali dalam 14 Hari: Seperti Liga Inggris

7 April 2024 13:39 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Borneo FC dalam sebuah laga di putaran kedua reguler series Liga 1 2023/24. Foto: ligaindonesiabaru.com
zoom-in-whitePerbesar
Borneo FC dalam sebuah laga di putaran kedua reguler series Liga 1 2023/24. Foto: ligaindonesiabaru.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Liga 1 2023/24 akan kembali bergulir mulai 15 April mendatang. Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, menanggapi jadwal padat di sisa 4 laga reguler series musim ini.
ADVERTISEMENT
Borneo FC secara berurutan akan melawan Madura United (Kandang-17 April), Arema FC (Kandang-21 April), Persib Bandung (Tandang-25 April), dan Dewa United (Tandang-29 April). Jika dihitung dari 15 April, berarti 'Pesut Etam' akan main 4 kali dalam 14 hari.
Huistra menilai jadwal ketat Liga 1 ini serasa Liga Inggris. Situasi juga kian menantang Borneo FC harus menjalani empat pertandingan tanpa empat pemain yang dipanggil ke Timnas U-23, yakni Daffa Fasya, Komang Teguh, Fajar Fathur Rahman, dan Ikhsan Zikrak.
"Ya 14 hari untuk 4 pertandingan itu berasa seperti di Liga Inggris, di mana kami akan bermain dalam waktu yang singkat dan tentu kami kehilangan empat pemain yang ke Timnas U-23 tapi ini jadi kesempatan bagus buat pemain muda untuk mendapat menit bermain," terangnya di situs web resmi Borneo FC.
ADVERTISEMENT
Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra (kanan). Foto: borneofc.id
"Semua pemain memiliki peran sama pentingnya, jadi untuk pemain yang memiliki sedikit menit bermain sekarang adalah waktunya bermain dan menunjukkan ke semua orang bahwa mereka bisa menjadi bagian dari tim. Saya percaya mereka akan bisa menjalankannya karena kurang lebih setahun kami berlatih bersama dan tahu apa yang harus dilakukan sesuai gaya bermain Borneo FC," lanjutnya.
Yang pasti, Pieter Huistra senang Liga 1 tidak ditunda terlalu lama. Lebih lanjut, ia menjelaskan jika empat laga tersisa di Liga 1 ini bagus untuk pemanasan tim asuhannya sebelum menuju championship series.
"Saya sangat senang sekali liga bisa berlangsung kembali secepatnya dan sekarang kondisinya tim dalam mood yang bagus. Jelas, kami ingin menyelesaikan liga dengan cara yang baik," ujar pelatih asal Belanda ini.
ADVERTISEMENT
"Persib bakal jadi pertandingan yang bagus apalagi bermain away, Dewa United menjadi tim yang berkembang dengan sangat baik, Madura United bukan tim yang mudah dan Arema sedang berjuang tidak terdegradasi. Keempat tim ini bakal jadi tantangan dan pemanasan untuk kita menuju championship series," pungkasnya.