Rumor Transfer: Conte Ingin Boyong Kante ke Inter Milan, Reunian nih?

13 Juli 2020 9:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Chelsea N'Golo Kante saat pertandingan Liga Premier menghadapi West Ham United. Foto: Michael Regan/Pool via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Chelsea N'Golo Kante saat pertandingan Liga Premier menghadapi West Ham United. Foto: Michael Regan/Pool via REUTERS
ADVERTISEMENT
N'Golo Kante bukan lagi sosok tak tergantikan di Chelsea. Dia kini kalah bersaing dengan para pemain yang lebih muda. Antonio Conte dirumorkan hendak memanfaatkan situasi ini untuk memboyongnya ke Inter Milan.
ADVERTISEMENT
Rumor transfer itu diberitakan oleh Gazzetta dello Sport, yang juga dilansir Metro. Cedera pada awal musim 2019/20 menyulitkan Kante beradaptasi dengan taktik Frank Lampard. Itulah yang membuatnya kini tak lagi memegang peran vital di lini tengah The Blues.
Nah, situasi ini lantas membuatnya dikaitkan dengan La Beneamata. Rumornya, Conte hendak mengajak Kante bereuni dengannya di kota mode Italia.
Well, perlu diingat, orang yang dulu berperan memboyong si gelandang asal Prancis ke Stamford Bridge adalah pelatih asal Italia itu, lho. Conte lalu menjadikan Kante sebagai pion terbaiknya dalam skuat Chelsea asuhannya.
N'Golo Kante pernah bekerja sama dengan Antonio Conte. Foto: Reuters/Chris Radburn
Hasilnya, satu trofi Premier League dan satu trofi Piala FA berhasil direngkuh. Dan tampaknya, Conte ingin menjadikan Kante sebagai 'nyawa' di lini tengah timnya kini demi mempersembahkan gelar juara untuk Inter.
ADVERTISEMENT
Terlebih, kalau melihat skuat Inter 2019/20, tidak ada gelandang bertahan yang punya daya jelajah, teknik, dan fisik seperti Kante. Sepertinya, dia bisa jadi masukan yang bagus, bukan?
Pelatih Inter, Antonio Conte, memberi instruksi pada anak asuhnya. Foto: Reuters/Daniele Mascolo
Namun tampaknya, niat pelatih 50 tahun itu bakal terganjal biaya. Sebab, kontrak pemain 29 tahun itu baru akan kedaluwarsa pada 2023.
Artinya, harganya bisa jadi masih tinggi. Menurut data Transfermarkt, per April 2020, market value Kante ada di kisaran 80 juta poundsterling. Belum lagi, Chelsea kini mengupahnya 290.000 poundsterling per pekan.
Apakah Inter mampu membayarnya setara itu? Ingat, pandemi corona menghantam perekonomian klub-klub sepak bola, lho.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.