Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Sebagaimana para pemain Liga 1 2020 lain, aktivitas standar Tony Sucipto selama di rumah aja adalah berlatih. Ini paling penting sebagai upaya menjaga performa di tengah penundaan kompetisi.
ADVERTISEMENT
Terlebih, Liga 1 ditunda hingga waktu yang tak ditentukan. Situasi ini sendiri terjadi karena virus corona yang terus merebak. Per Kamis (26/3/2020), ada 893 kasus positif di Indonesia.
Karena alasan serupa, Persija Jakarta selaku tim yang Tony bela juga sudah menghentikan seluruh kegiatan klub. Ini berlaku sejak 21 hingga 31 Maret 2020 mendatang.
“Latihan seperti biasa untuk jaga kondisi agar tidak terlalu turun saat mulai latihan lagi," ungkap sosok yang sempat meraih tiga gelar Piala Indonesia bersama Sriwijaya FC tersebut.
"Terpenting adalah bergerak untuk keluar keringat meski hanya di dalam rumah atau depan rumah. Latihan banyak bentuknya, yang pasti agar otot terjaga,” sambung Tony.
Kegiatan lain untuk menunjang usahanya menjaga kondisi tubuh adalah berlatih tinju. Dalam video yang diunggah akun Instagram Persija, Tony tampak didampingi seorang instruktur.
ADVERTISEMENT
Pada video yang sama terlihat pula bahwa dia sesekali bercengkerama dengan anak-anaknya. Ya, Tony memang memanfaatkan momen ini untuk lebih sering bersama keluarga.
“Waktu ini juga saya manfaatkan untuk menemani anak yang mempunyai tugas sekolah untuk dikerjakan di rumah," tutur pemain yang juga biasa disapa Toncip itu.
"Biasanya sibuk latihan dan jarang ketemu. Jadi ini momentum tepat untuk memanfaatkan waktu sesuai anjuran pemerintah, yakni tetap berada di rumah,” papar dia.
Toncip adalah pilar penting di lini tengah Persija pada musim lalu. Di Liga 1 2020 dia baru diturunkan pada satu pertandingan. Perannya saat ini diambil alih oleh Marc Klok.
***
kumparanDerma juga membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!
ADVERTISEMENT