Cedera Panggul, Mary Earps Mundur dari Laga Kualifikasi Euro Timnas Inggris

3 Juni 2024 12:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penjaga gawang Timnas Wanita Inggris Mary Earps. Foto: Carl Recine/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Penjaga gawang Timnas Wanita Inggris Mary Earps. Foto: Carl Recine/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kiper utama Timnas Wanita Inggris, Mary Earps, dipastikan mundur dari tim nasional karena cedera yang didapatnya dalam laga melawan Timnas Prancis di Saint Etienne, Sabtu (1/6) kemarin.
ADVERTISEMENT
Earps saat itu harus dibopong keluar lapangan pada menit ketujuh. Sedikit tragis mengingat laga tersebut adalah laga ke-50-nya bersama Lionesses. Apalagi mengingat pada akhirnya Inggris kalah 2-1 dari tuan rumah.
“Bukan cara melewati 50 caps yang kuinginkan, tapi aku bersyukur dan sangat bangga telah mencapai catatan tersebut bersama Inggris. Terima kasih untuk pesan-pesannya, sangat kecewa mendapatkan cedera di pinggul yang akan membuatku absen selama beberapa pekan,” tulis Earps di akun media sosialnya, @1maryearps.
“Akan mendukung cewek-cewek Selasa nanti!” tambahnya.
Ini berarti, Earps tak akan mengikuti laga kualifikasi Euro lanjutan melawan tim yang sama yang akan digelar di Newcastle, Inggris, pada Selasa (4/6) ini.
Kemungkinan, kiper Hannah Hampton dari Chelsea akan menjadi penggantinya. Ia tampil bagus dan bersaing ketat dengan Zecira Musovic, kiper Swedia, di Chelsea sepanjang musim 2023/24.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Inggris sendiri kini berada di posisi ketiga Grup A3. Mereka berada di bawah Prancis yang memimpin klasemen (9 poin) dan Swedia yang punya jumlah poin yang sama dengan Inggris (4 poin). Tetangga mereka, Republik Irlandia, berada di posisi empat dengan 0 poin dari tiga laga.