Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Italia, Belanda, dan Inggris Amankan Tiket Ke Euro Wanita 2025, Sisa Tujuh Slot
17 Juli 2024 15:51 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Italia, Belanda, dan Inggris berhasil lolos ke putaran final Euro Women 2025 setelah menang atas lawannya masing-masing pada Selasa (16/7) kemarin. Mereka menyusul Jerman, Spanyol, Islandia, Denmark, dan Prancis yang telah terlebih dahulu memastikan diri tampil di Pesta Eropa tahun depan.
ADVERTISEMENT
Italia lolos ke Euro Women 2025 setelah menang atas Finlandia dengan skor telak 4-0 di Stadio Marco Druso, Italia, pada Selasa (16/7). Gol masing-masing dicetak oleh Chiara Beccari 20’), Manuela Giuliano (31’), Michela Cambiaghi (74’), dan bunuh diri pemain Finlandia, Nystrom (88’).
Berkat kemenangan tersebut, tim asuhan Andrea Soncin sukses mengakhiri perjalanan mereka di kualifikasi Euro Women 2025 dengan finis di puncak klasemen Grup A1 dengan catatan sembilan poin.
Ini adalah kali ke-12 bagi Azzurre—julukan Timnas Wanita Italia—tampil di Euro. Sebelumnya mereka pernah berlakon di 1984, 1987, 1989, 1991, 1993, 1997, 2001, 2005, 2009, 2013, 2017, dan 2022.
Catatan terbaik Italia di Euro terjadi pada 1993 dan 1997. Kala itu, mereka finis di posisi runner-up.
Rekan satu grup Italia, Belanda, juga berhasil memastikan diri mentas di Euro Women 2025 setelah menahan imbang Norwegia di kandangnya sendiri dengan skor 1-1 pada Selasa (16/7).
ADVERTISEMENT
Norwegia menyumbang satu gol lewat Caroline Graham Hansen pada menit ke-61. Sementara itu, Belanda mencetak sebiji gol lewat Vivianne Miedema, yang baru sembuh dari cedera ACL, pada menit ke-80.
Hasil imbang itu membuat Belanda finis di posisi kedua klasemen akhir Grup A1 dengan jumlah poin yang sama dengan si pemuncak, yakni sembilan. Yang membedakan hanyalah selisih gol: Italia +5 sedangkan Belanda 0.
Berbeda dengan Azzurre yang sudah mencapai belasan kali tampil di Euro Women, Belanda baru mencatatkan empat kali saja: di tahun 2009, 2013, 2017, dan 2022.
Pengalaman di Euro boleh saja lebih sedikit. Namun mereka sudah pernah menjuarai turnamen tersebut, yakni pada 2017 lalu. Mereka menundukkan Denmark dengan skor 4-2. Kala itu, Leeuwinnen—julukan Timnas Wanita Belanda—dilatih oleh Sarina Wiegman yang saat ini menjadi juru taktik Timnas Wanita Inggris.
Juara bertahan Inggris siap kembali unjuk gigi di Euro Women 2025. Mereka berhasil mengamankan satu tempat di putaran kejuaraan Eropa itu setelah menahan imbang Swedia dengan skor 0-0 di Gamla Ullevi, Swedia, pada Selasa (16/7).
ADVERTISEMENT
Dengan hasil imbang itu, pasukan Sarina Wiegman finis di posisi kedua klasemen Grup A3 dengan torehan 11 poin, dua poin di bawah Spanyol yang keluar sebagai juara grup.
Ini adalah kali kesembilan Inggris mencapai putaran final Euro Women. Mereka sudah pernah mencapai titik ini sebelumnya di 1984, 1987, 1995, 2001, 2005, 2009, 2013, 2017, dan 2022.
Dua tahun lalu, tepatnya pada 31 Juli 2022, Inggris berhasil menjuarai Euro Women setelah mengalahkan Jerman 2-1 lewat extra time. Dua gol Lionesses masing-masing dicetak oleh Ella Toone (62’) dan Chloe Kelly (110’). Sementara itu, sebiji gol Jerman datang dari Lina Magull pada menit ke-79.