PSSI Respons Tudingan Tak Profesional dari Djenna de Jong

23 April 2025 16:04 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Djenna de Jong, pemain diaspora Indonesia yang mendapat panggilan trial dari PSSI. Foto: Instagram/@djennadejong
zoom-in-whitePerbesar
Djenna de Jong, pemain diaspora Indonesia yang mendapat panggilan trial dari PSSI. Foto: Instagram/@djennadejong
ADVERTISEMENT
Publik sepak bola wanita Indonesia dihebohkan dengan kabar Djenna de Jong yang membatalkan niatnya membela Timnas Wanita Indonesia. Keputusan itu diungkapkan Djenna melalui Instagram pribadinya, Rabu (23/4) pagi WIB.
ADVERTISEMENT
Pemain keturunan Belanda-Indonesia itu tak menjelaskan secara rinci apa sebab dari keputusannya. Tapi, ia menilai ada beberapa hal yang sangat tak profesional sehingga membuatnya kecewa.
PSSI pun memberikan respons soal tudingan dari Djenna de Jong. Menurut PSSI, pihaknya urung melakukan naturalisasi kepada Djenna karena belum mendapat rekomendasi dari Kepala Pelatih Garuda Pertiwi, Satoru Mochizuki.
Vivin Cahyani, Exco PSSI dan Komite Sepak Bola Wanita. Foto: Andi Fajar/kumparan
Vivin Cahyani, Anggota Exco PSSI, mengungkap jika PSSI sebenarnya sudah memberikan kesempatan kepada Djenna untuk lakukan trial sebanyak dua kali. Namun, Djenna disebut belum menunjukkan kemampuan terbaiknya.
"Djenna 2 kali diundang trial, yang pertama dibatalkan dengan alasan sakit," tutur Vivin kepada kumparanBOLANITA, Rabu (23/4) siang.
"Dan yang kedua datang tapi belum pernah bisa menunjukkan permainan dengan alasan cedera dan selama di Jepang Djenna belum pernah sekalipun ikut berlatih sehingga Coach Mochi belum bisa memberikan rekomendasi," sambung Vivin.
ADVERTISEMENT
Karena hal tersebut, PSSI belum melakukan naturalisasi kepada Djenna karena belum ada lampu hijau dari Satoru Mochizuki dan timnya. PSSI juga mengeklaim jika proses pemilihan pemain yang dilakukan staf pelatih melalui prosedur yang transparan.
"Kalau sekarang Djenna tidak mau bermain untuk Timnas Indonesia itu hak Djenna. Kami sangat menghargai keputusan Djenna dan pasti PSSI tidak akan intervensi keputusan Coach Mochi," tutup Vivin.