Kata Ahli, Rutin Minum Air Lemon Bisa Stabilkan Berat Badan sampai Cegah Kanker

10 Juni 2021 15:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Infused water. Foto: Thinkstock
zoom-in-whitePerbesar
Infused water. Foto: Thinkstock
ADVERTISEMENT
Buah bercita rasa masam yakni lemon, seringkali menjadi alternatif dalam menambah asupan vitamin atau mengobati beberapa penyakit. Walau banyak orang ragu karena sifat masamnya tersebut, rupanya, buah kuning ini turut menyimpan manfaat untuk tubuh.
ADVERTISEMENT
Mengutip Delish, seorang dokter naturopati yakni Laura Neville menjelaskan kalau lemon ataupun airnya dapat menyembuhkan ragam penyakit. Neville pun mengungkapkan bila kandungan lemon dapat membantu tubuh mendapat nutrisi baik.
Jika banyak dari kalian yang sering mengalami flu ataupun sedang melakukan diet. Maka konsumsi lemon bisa jadi ramuan alternatif. Selain itu, masih ada lagi beberapa manfaat yang dari minum air lemon. Penasaran? Yuk, simak.

1. Menstabilkan berat badan

Ilustrasi timbangan berat badan naik. Foto: Shutter Stock
Air lemon berpotensi mencegah rasa lapar berlebih akibat lonjakan kadar gula darah; sehingga berat badan lebih terkontrol. Selain itu, buah ini juga bisa menghindari kita dari rasa lapar atau pengin ngemil meski sudah makan.
Untuk menghindari kebiasaan ini tidak sering terjadi, coba campurkan secangkir air hangat dengan perasan lemon. Bila memungkinkan, tambahkan pula irisan kulit lemonnya serta sedikit madu supaya lebih nikmat.
ADVERTISEMENT

2. Menambah energi

Ilustrasi air lemon Foto: Shutter Stock
Sama seperti jeruk, lemon mengandung banyak vitamin C. Konsumsi lemon maupun airnya, dapat menambah zat besi dalam tubuh. Neville juga menambahkan, kalau vitamin B yang ikut terkandung di dalam buah dengan harum khas ini mendukung produksi energi baik di tubuh manusia.

3. Melindungi sel dalam tubuh

Ilustrasi jahe dan lemon Foto: Dok.Shutterstock
Vitamin C adalah sumber antioksidan kuat. Sehingga, minum air lemon mampu menangkal kerusakan sel. Bila sel ini terlindungi, maka besar kemungkinan kita terhindar dari penyakit mematikan seperti jantung sampai kanker.

4. Mengontrol kembung pada perut

Ilustrasi air lemon Foto: Shutter Stock
Salah satu efek paling baik dari air lemon adalah mengurangi kembung pada perut. Asam sitrat lemon mampu melengkapi asam lambung alami yang berguna untuk proses pencernaan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, air lemon juga merupakan sumber potassium baik. Mineral serta kadar natriumnya berpotensi mengontrol kembung akibat asupan garam berlebih.

5. Mengatasi batu ginjal

Ilustrasi sakit batu ginjal Foto: dok.shutterstock
Penyakit atau risiko batu ginjal dapat diatasi dengan konsumsi air lemon. Asam sitrat lemon bisa mengikat kalsium lalu menghalangi pembentukan batu ginjal. Penelitian juga menunjukkan kalau air minum yang dicampur irisan lemon, bisa mengatasi dan mencegah terjadinya batu ginjal dalam tubuh.
Kendati bermanfaat, khusus penderita maag atau GERD sebaiknya konsultasikan ke dokter terlebih dahulu. Lantaran asam lemon mampu memicu kambuhnya penyakit tersebut.
Reporter: Balqis Tsabita Azkiya