Praktis, Ini 5 Ide Minuman dan Makanan Lebaran untuk Anak Kosan

23 Mei 2020 16:59 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sarden ABC Foto: Dok. HEINZ Sarden ABC
zoom-in-whitePerbesar
Sarden ABC Foto: Dok. HEINZ Sarden ABC
ADVERTISEMENT
Pandemi membuat para perantau tak bisa mudik dan merayakan Lebaran bersama keluarga. Pasalnya, beberapa daerah juga telah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), yang membatasi akses keluar masuk. Alhasil, anak kosan cuma bisa merayakan Idul Fitri #dirumahaja.
ADVERTISEMENT
Meski jauh dari keluarga, bukan berarti kamu tak bisa menikmati momen spesial Lebaran dengan ditemani hidangan spesial. Enggak perlu ribet, kami siapkan ide makanan Lebaran untuk anak kosan, nih! Apa saja?

1. Fu yung hai

Ilustrasi fuyunghai Foto: dok.shutterstock
Siapa bilang makan enak harus ribet dan mahal? Kamu bisa menyajikan fu yung hai ala anak kosan buat menu spesial saat Lebaran, lho. Bahan-bahan yang diperlukan sangat simpel. Kamu cuma perlu telur, wortel parut, daun bawang, tepung bumbu, dan sedikit kaldu bubuk. Tambahkan suwiran ayam atau bakso untuk pelengkapnya.
Nah, untuk sausnya, cukup tumis bawang bombay, wortel, saus tomat, gula, merica, kaldu bubuk, dan tepung maizena. Masak sampai mengental, lalu siram ke telur yang sudah digoreng. Jadi, deh!
ADVERTISEMENT

2. Chiffon cake

Ilustrasi kue chiffon Foto: Shutter Stock
Supaya Lebaranmu di kosan makin berwarna, jangan lupa, sajikan pula dessert manis untuk pencuci mulut. Enggak perlu repot, kamu bisa bikin chiffon cake simpel, bahkan dengan menggunakan rice cooker, lho!
Cuma butuh telur, tepung terigu, susu uht, minyak goreng, dan gula. Untuk memasaknya, kamu tinggal mencampurkan semua bahan yang sudah dikocok ke dalam rice cooker. Setelah itu, tekan tombol on pada rice cooker, dan tunggu sampai kembali off. Tekan kembali tombol on dan ulangi sebanyak empat kali.
Wah, sangat mudah, ya ternyata!

3. Jus buah

Ilustrasi jus jeruk Foto: dok.Heinz ABC
Lebaran tentu terasa kurang lengkap tanpa ditemani segelas minuman segar. Enggak cuma segar, tentunya menu minuman kita juga harus tetap menyehatkan supaya daya tahan tubuh tetap terjaga di masa pandemi ini.
ADVERTISEMENT
Nah, jus buah bisa jadi pilihan yang tepat untuk menemani Hari Raya Idul Fitri di kosan. Kalau enggak punya blender atau malas ribet membuat jus, kamu bisa memilih jus buah ABC yang tinggal tuang.
Kandungan vitamin C dalam jus buah ABC mampu memenuhi 100 persen angka kebutuhan gizi harianmu. Vitamin C di dalamnya juga akan membantu menjaga daya tahan tubuh sehingga kamu terhindar dari berbagai virus karena #JusABCJagaImunitasmu!

4. Sarden

Sarden saus padang ABC Foto: dok.HeinzABC
Menu Lebaran praktis untuk anak kosan lainnya, adalah sarden. Yep, ikan sarden enggak cuma enak, tapi juga gampang banget dibuat. Cuma butuh beberapa menit untuk menumisnya, sepiring sarden lezat sudah bisa kamu santap. Bahkan, kamu juga bisa mengkreasikannya jadi berbagai hidangan supaya lebih terasa istimewa.
ADVERTISEMENT
Sarden ABC yang punya berbagai varian rasa; tomat, cabai, dan ekstra pedas bisa jadi pilihan untuk disantap di Hari Raya. Apalagi, ikan sarden ABC ditangkap, diproduksi, dan dikemas di hari yang sama, sehingga kualitasnya tetap terjaga.
Bukan itu saja, kandungan proteinnya yang tinggi bisa menciptakan antibodi, yang berperan dalam menjaga sistem kekebalan tubuh. Enak, mudah, dan sehat, sebuah paket lengkap, kan?

5. Puding

Ilustrasi puding cokelat. Foto: Shutter Stock
Kalau pengin yang segar-segar, kamu juga bisa membuat puding untuk menu Lebaran, lho. Apalagi, cara bikinnya pun sangat mudah dan simpel, tinggal rebus campuran bubuk agar-agar dengan air, lalu diamkan di dalam kulkas hingga dingin.
Supaya lebih segar, kamu bisa menambahkan campuran sirup dan potongan buah-buahan di dalamnya. Atau, kalau mau cita rasa yang manis dan creamy, padukan dengan susu dan bubuk cokelat sebagai perasa.
ADVERTISEMENT
Walau hanya dengan modal terbatas serta enggak perlu pengolahan yang ribet, menu Lebaran untuk anak kosan ini bisa banget bikin momen Hari Raya jadi lebih menyenangkan. Selamat mempersiapkan Lebaran, ya!