Resep Masakan: Nikmatnya Sate Lilit Ikan Khas Bali

28 September 2018 10:06 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sate lilit (Foto: Instagram/ @dafamsavvoyaseminyakbali)
zoom-in-whitePerbesar
Sate lilit (Foto: Instagram/ @dafamsavvoyaseminyakbali)
ADVERTISEMENT
Resep masakan khas Bali memiliki ciri khas cita rasa pedas serta rasa rempah yang begitu kuat, membuat siapa saja tergoda untuk menyantapnya. Salah satu kuliner khas Pulau Dewata yang kerap dicari oleh para wisatawan adalah sate lilit. Sajian yang satu ini memang tak boleh terlewatkan untuk dicicipi, karena selain tampilannya yang unik, sate lilit juga punya cecapan rasa yang khas, begitu membekas di lidah.
ADVERTISEMENT
Bahkan, bisa dibilang, hidangan tersebut merupakan salah satu ikon kuliner Bali. Sate lilit sendiri biasa disantap sebagai menu pelengkap Nasi Bali, dilahap bersama lawar (urap Bali), telur balado, ayam betutu, dan sambal matah. Meski resep aslinya menggunakan daging ikan yang telah digiling sebagai bahan utamanya, namun banyak juga yang menggunakan jenis daging lainnya seperti daging ayam atau sapi, bahkan daging babi.
Uniknya, tak seperti sate pada umumnya yang ditusuk dengan tusukan kayu, sajian sate lilit yang asli justru menggunakan batang sereh. Tak hanya membuat tampilannya menjadi unik, tetapi juga menambah aroma dan cita rasa hidangan.
Tak perlu jauh-jauh pergi ke Bali bila ingin menyantap sate lilit, kamu juga bisa kok membuatnya sendiri di rumah. Dengan bahan-bahan dan cara yang mudah, cita rasa autentik dari sate lilit sudah dapat kamu cicipi.
ADVERTISEMENT
Yuk, simak resep masakan sate lilit khas Bali yang sudah kumparanFOOD rangkum berikut ini:
Bahan-bahan
5 potong daging ikan cakalang atau tuna, cincang hingga halus
1/2 buah kelapa tua
3 lembar daun jeruk
1/2 saset santan instan
Kaldu bubuk, secukupnya
Bumbu halus:
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabe keriting
3 ruas jahe
1 ruas lengkuas
3 cm kunyit
2 iris pala
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus hingga harum, lalu tiriskan.
2. Campur seluruh bahan dengan bumbu halus hingga merata.
3. Tempelkan adonan sate ke batang sereh dengan cara dikepal-kepal.
4. Olesi adonan sate dengan sedikit minyak, lalu panggang hingga matang. Basahi batang sereh terlebih dahulu agar tak menempel saat dipanggang.
ADVERTISEMENT
5. Sajikan sate lilit bersama sambal matah.
Selamat mencoba resep masakan di atas!