Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
3 Tahun Rehat dari Medsos, Constance Wu Muncul dan Curhat Sempat Mau Bunuh Diri
15 Juli 2022 13:43 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Bintang Crazy Rich Asian, Constance Wu , akhirnya kembali ke media sosial . Wu sempat rehat bermain media sosial selama hampir tiga tahun.
ADVERTISEMENT
Ketika kembali muncul di media sosial, Constance Wu pun heboh menjadi perbincangan. Sebab, ia mengunggah twit mengenai alasannya rehat dan bahkan takut bermain media sosial.
Wu menuturkan bahwa ia sempat ingin bunuh diri, karena tidak tahan dengan hujatan netizen. Hujatan itu datang ketika Wu membuat twit negatif terkait sitkom yang dibintanginya, Fresh Off the Boat.
"Saya hampir kehilangan nyawa saya karena media sosial. Tiga tahun lalu, saya membuat twit yang ceroboh tentang pembaruan acara TV saya dan itu memicu kemarahan yang sangat hebat di internet," tulis Constance Wu.
Constance Wu membuat twit negatif mengenai Fresh Off the Boat itu pada 2019. Wu menuturkan, banyak hujatan yang ia terima dari netizen dan bahkan sesama artis.
ADVERTISEMENT
"Saya merasa tidak enak dengan apa yang saya katakan dan ketika beberapa DM dari sesama aktris Asia memberi tahu saya bahwa saya akan menjadi penyakit di komunitas Asia-Amerika, saya mulai merasa, saya tidak pantas untuk hidup lagi," tulisnya.
Secara gamblang, aktris berusia 40 tahun itu mengatakan bahwa ia benar-benar tidak tahan dengan komentar netizen. Bahkan, ia pun sudah sempat melakukan percobaan bunuh diri.
"Sungguh aneh saat ada beberapa DM yang bisa meyakinkanku untuk mengakhiri hidup, tetapi itulah yang terjadi. Untungnya, seorang teman menemukan saya dan membawa saya ke UGD," kata Constance Wu.
"Itu adalah momen yang menakutkan. Aku berbagi berita ini pada kalian agar aku bisa menyembuhkan diriku," sambungnya.
Constance Wu membuat twit dengan umpatan ketika ABC mengumumkan perilisan musim ke-6 Fresh Off the Boat (FOTB). Dari twit itu, banyak orang langsung memberi hujatan.
ADVERTISEMENT
Wu pun sempat membuat tweet klarifikasi dan permintaan maaf. Ia menuturkan, twit ceroboh itu dibuatnya saat ia sedang merasa kelelahan.
"Saya suka FOTB. Kemarin saya kesal bukan karena saya membenci pertunjukan itu, tetapi karena musim baru berarti saya harus melepaskan proyek lain yang sangat saya sukai. Jadi, saya kekecewaan saya pada proyek lain, bukan tentang FOTB," tulisnya kala itu.
-------------
Anda bisa mencari bantuan jika mengetahui ada sahabat atau kerabat, termasuk diri anda sendiri, yang memiliki kecenderungan bunuh diri.
Informasi terkait depresi dan isu kesehatan mental bisa diperoleh dengan menghubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas dan Rumah Sakit terdekat, atau mengontak sejumlah komunitas untuk mendapat pendampingan seperti LSM Jangan Bunuh Diri via email [email protected] dan saluran telepon (021) 9696 9293, dan Yayasan Pulih di (021) 78842580.
ADVERTISEMENT