Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
5 Aktor yang Pernah Memerankan Sosok Sukarno di Film
26 Juli 2018 9:38 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB

ADVERTISEMENT
Presiden RI pertama Sukarno kerap diangkat dalam sebuah film, baik sebagai tokoh utama maupun pendukung. Beberapa aktor telah memerankan Sukarno di film.
ADVERTISEMENT
Tentu tidak mudah bagi mereka untuk memerankan sosok Sukarno. Tekanan mungkin dirasakan oleh mereka. Sebab, mereka berperan sebagai tokoh yang memiliki pengaruh besar bagi negeri ini.
kumparan merangkum beberapa aktor yang pernah memerankan Sukarno di film. Ini dia.
1. Umar Kayam
Umar Kayam merupakan seorang sastrawan yang mendapatkan kesempatan untuk dapat memerankan karakter Sukarno dalam film berjudul 'Penumpasan Pengkhianatan G-30 S/PKI'. Film itu merupakan garapan Arifin C Noer.
Dalam film yang berudurasi lebih dari tiga jam itu, Sukarno digambarkan dalam kondisi sakit. Sehingga, dalam film yang dinilai beberapa Umar mencoba menghadirkan sosok Sukarno dengan ekspresi wajah yang terlihat lemah dan lelah kala harus mengahadapi persoalan bangsa yang cukup berat di masa sakitnya itu.
ADVERTISEMENT
2. Anjasmara
Aktor Anjasmara terbilang cukup sering memainkan karakter Sukarno. Bukan dalam film layar lebar, melainkan lewat film televisi dan beberapa panggung teater.
Anjasmara memang memiliki hubungan cukup dekat dengan Sukarno. Suami Dian Nitami ini merupakan putra tiri dari Rachmawati Sukarnoputri, yang merupakan salah satu putri Sukarno. Namun, hal tersebut bukanlah alasan utama ia dipilih untuk memerankan karakter Sukarno.
Pemeran Si Cecep ini memiliki kemampuan akting yang mumpuni ketika memainkan karakter Sukarno dalam film televisi garapan Garin Nugroho berjudul 'Pustaka Tokoh Bangsa'. Tak hanya itu, kemampuan aktingnya sebagai Sukarno juga ia perlihatkan dalam beberapa panggung teater, salah satunya dalam pementasan 'Dharma Gita Maha Guru'.
3. Tio Pakusadewo
ADVERTISEMENT
Tio Pakusadewo pernah menggagas sebuah film berjudul 'Pantja-Sila: Cita-Cita dan Realita'. Dalam proyek tersebut, Tio dibantu oleh rekannya Tino Saroengallo. Film berdurasi 80 menit itu menggambarkan proses sejarah pembacaan Pancasila.
Dalam film dokumenter tersebut, Tio yang memerankan Sukarno coba membangkitkan kembali pidato Bapak Bangsa itu, di hari kelahiran Pancasila. Tio berupaya menampilkan kembali semangat Sukarno kala sedang berorasi di momen itu. Ya, Tio mencoba untuk membawakan pidato tersebut dengan spontan, lantang, dan semangat yang berapi-api.
4. Baim Wong
Akting Baim Wong sebagai Sukarno dapat kita lihat dalam film 'Ketika Bung di Ende'. Film garapan Viva Westi tersebut mengisahkan sosok Sukarno saat diasingkan ke Ende, Nusa Tenggara Timur, pada tahun 1934 karena aktivitas politiknya.
ADVERTISEMENT
Dalam film ini, Baim dituntut untuk menggambarkan kegigihan hati Sukarno dalam masa pengasingannya. Kala itu, Sukarno kesulitan berkomunikasi dengan masyarakat, karena takut akan tentara Belanda yang selalu mengikutinya ke mana-mana. Ia mencoba menghadirkan sifat Sukarno, mulai dari mimik hingga pola tingkahnya yang memang sudah sangat lekat dengan Bapak Bangsa tersebut
Tak banyak scene bagi Baim dalam film tersebut. Namun, ia menggambarkan ketegasan dan ketegaran seorang Sukarno dalam mengahadapi situasi bangsa saat itu.
5. Ario Bayu
Ario Bayu memerankan sosok Presiden RI pertama itu dalam film berjudul 'Sukarno: Indonesia Merdeka'. Dalam film tersebut, Ario dituntut untuk mengeluarkan kharisma Sukarno sebagai seorang lelaki bertubuh tegap. Tak hanya menggambarkan kehidupan politik Sukarno, film ini juga menghadirkan drama percintaan Sukarno.
ADVERTISEMENT
Dalam film itu, Sukarno terlihat menambatkan hatinya pada seorang gadis muda bernama Fatmawati. Sosok Fatmawati diperankan oleh Tika Bravani. Hal ini menuntut Ario untuk bisa menggambarkan konflik batin yang dialami Sukarno karena ketika itu, statusnya masih suami Inggit Ganarsih yang diperankan oleh Maudy Koesnaedi.
Ario juga berusaha menghadirkan sifat pemimpin yang dimiliki Sukarno. Ketegasan Sukarno juga ia tampilkan saat beradu akting dengan para pemeran yang memiliki hubungan pertemanan dan politik dengan sang proklamator. Salah satunya adalah Lukman Sardi yang berperan sebagai Mohamad Hatta.
Kemampuan akting Ario juga diuji saat harus berorasi di depan masyarakat. Hal ini dikarenakan Sukarno terkenal akan suaranya yang lantang dan ketegasannya saat sedang berorasi.
Di antara lima aktor tersebut, siapa pemeran Sukarno favoritmu?
ADVERTISEMENT