Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
5 Berita Populer: Ashanty Hampir Ditipu hingga Catherine Wilson Jadi Tersangka
19 Juli 2020 9:00 WIB
ADVERTISEMENT
Ada sejumlah peristiwa yang menjadi berita populer pada Sabtu (18/7). Dua di antaranya adalah Ashanty hampir ditipu calon pembeli rumahnya dan Catherine Wilson yang jadi tersangka narkoba.
ADVERTISEMENT
Berikut ini kumparan merangkum lima berita yang menjadi sorotan publik kemarin.
Pasangan selebriti Ashanty dan Anang Hermansyah berniat menjual rumah mewahnya yang berlokasi di Cinere, Jawa Barat. Belum lama ini, mereka mengumumkan bahwa sudah ada orang yang berniat membeli rumah tersebut senilai Rp 35 miliar.
Namun sayangnya, Anang dan Ashanty hampir menjadi korban penipuan. Orang tersebut tak benar-benar ingin membeli rumah mewah mereka.
Ashanty pun mengisahkan kejadian ini lewat postingan Instagram pribadinya. Sambil mengingatkan orang-orang untuk waspada dengan penipu, ia menceritakan kronologi kejadian tersebut.
"Kebetulan kemaren 6 bulan jual rumah tapi santai, tiba2 ada suami istri dateng mau bayar rumah kita, tanpa nawar, bahkan semua pajak nya dia yg bayar, ngaku orang Jember keturunan Malaysia," tulis Ashanty mengawali kisah.
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan tersebut, Ashanty bercerita bahwa Anang Hermansyah sempat curiga dengan pasangan suami istri tersebut. Berbeda dengannya yang kala itu justru mempercayai calon pembeli rumahnya itu.
"Pas liat orang nya mas anang rada curiga, tapi aku yaa iya2 aja (rada aneh biasa aku detail banget ini kayak manut aja, percaya ngga percaya) apa lagi ada link di media2 online kalau mereka abis kasih sumbangan 200m melalui PMI jember (ternyata sampe sekarang ngga ada atau hoax)," terang pelantun lagu Jodohku itu.
Menurut Ashanty, mereka sempat memaksa untuk langsung melihat surat-surat rumah, padahal mereka belum juga menyerahkan DP untuk pembelian rumah. Beruntung, Anang tak langsung memberikannya.
"Mereka maksa minta surat rumah dan aku udah mau kasih, bahkan kita udh buat perjanjian depan notaris, udh yakin banget sampe aku udah cari2 rumah lain, bahkan udh dp tempat lain buat kita pindah supaya bisa mulai pindahan karena barang banyak, anak banyak, dan repot kl dadakan.. untung mas anang kayak nahan2 secara dia emang rada ngga ikhlas rumah dijual. Jadi dia lebih nahan sampe mereka keluarin DP," kata Ashanty.
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, vokalis band Repvblik, Ruri Repvblik, menjenguk El Ibnu ke pantai jompo. Ia menceritakan bagaimana kondisi El Ibnu saat ini.
"Dia sekarang lagi di panti jompo dan kondisinya sangat kritis, butuh bantuan teman-teman. Dia datang ke sini juga enggak sama keluarganya, enggak sama istrinya. Jadi ya, memang miris banget sih, ya," ujar Ruri Repvblik saat ditemui di Panti Jompo Pniel, Bintaro, Jakarta Selatan.
Ruri bersyukur karena El Ibnu Elkasih diterima di panti jompo tersebut. Namun di sisi lain, ia miris karena El Ibnu sudah tak bisa bekerja lagi.
ADVERTISEMENT
"Miris ya, Nino memang perlu untuk dibantu karena dia sekarang bukan kondisi bekerja lagi dan keadaannya kritis, enggak ada keluarga. Tapi beruntungnya, bersyukur dia diterima di sini tanpa pertimbangan apa pun," kata Ruri.
Kabar duka datang dari industri hiburan Jepang. Salah satu aktor populer, Haruma Miura , ditemukan tewas bunuh diri pada Sabtu (18/7).
Dilansir Japan Times, polisi menemukan Miura bunuh diri di kediamannya yang berada di Tokyo, Jepang. Dia sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong.
Lelaki berusia 30 tahun tersebut seharusnya pergi bekerja hari ini. Namun karena tak kunjung datang, stafnya pun mempertanyakan keberadaannya.
Haruma Miura ditemukan tewas di rumahnya sekitar pukul 13.00 waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu, pedangdut Kristina menghebohkan dunia maya. Ia mengkritisi video klip Secawan Madu dari Via Vallen di Youtube.
Kristina merasa tidak terima, karena Via mengklaim lagu Secawan Madu saat mengunggahnya ke Youtube. Padahal, lagu Secawan Madu karya Joereal dan Abunawas pertama kali dirilis oleh Kristina pada 2003.
Pernyataan Kristina pun langsung membuat fans Via Vallen, Vyanisty, geram. Sebab, Via sebenarnya sudah menjelaskan bahwa Secawan Madu yang diunggah ke Youtube adalah recycle.
Merasa bersalah, Kristina bersama timnya menyampaikan permohonan maaf ke Via Vallen di Youtube. Satu persatu tim produksi Youtube Kristina meminta maaf, dimulai dari pekerja yang bertugas menentukan konsep konten.
ADVERTISEMENT
"Saya concept creator Kristina Dangdut Official, Biba, ingin memohon maaf atas video yang di-upload. Sekarang videonya sudah di-take down. Ini semua kesalahan saya dalam memberi data ke Kak Kristina, bahwa video Via Vallen Secawan Madu Official Video adalah recycle bukan cover, " ujarnya.
Kristina pun turut meminta maaf. Ia mengaku lalai dalam membuat sebuah konten.
"Saya tidak bermaksud mencemarkan nama baik siapapun. Ini semua kelalaian saya sendiri, karena saya kurang teliti dan tidak melakukan check re-check," kata Kristina.
"Untuk arranger-nya, saya juga enggak maksud menjelekkan siapapun. Pada masyarakat di manapun yang merasa tidak berkenan, saya minta maaf," sambungnya.
Lagi-lagi ada artis Indonesia yang terjerat kasus narkoba. Kali ini, model sekaligus aktris Catherine Wilson yang ditangkap karena kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu pada Jumat (17/7).
ADVERTISEMENT
Catherine ditangkap bersama security rumahnya yang berinisial J. Kabidhumas Polda Metro Jaya, Yusri Yunus, menjelaskan apa saja barang bukti yang didapatkan dari Catherine.
"Barang buktinya adalah dua klip sabu seberat 0,66 gram dan 0,43. Jadi, sekitar 1 gram lebih (sabu) yang berada di tas milik CW bersama alat hisap atau bong," ungkap Yusri ketika melakukan konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Sabtu (18/7).
Setelah diamankan petugas polisi, Catherine Wilson pun langsung ditahan di rutan Polda Metro Jaya. Dari hasil pemeriksaan lebih lanjut, diketahui bahwa ia positif menggunakan sabu.
"Memang benar yang bersangkutan pengguna. Hasil tes urin keduanya, CW dan J, positif metamfetamin," kata Yusri.
ADVERTISEMENT
Karena itu, Yusri menuturkan bahwa pihak kepolisian sudah menentukan status dari Catherine Wilson.
"Sudah tersangka. Barang buktinya sudah cukup untuk menjadikan dia tersangka," tuturnya.