Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Ammar Zoni Sulit Hadirkan Saksi, Sidang Lanjut Agenda Kesimpulan pada 25 Januari
18 Januari 2024 12:46 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Aktor Ammar Zoni seharusnya menghadirkan saksi dalam sidang cerai dengan Irish Bella yang digelar di Pengadilan Agama Depok, Kamis (18/1).
ADVERTISEMENT
Kuasa hukum Ammar Zoni , Jon Mathias, mengatakan kliennya kesulitan mencari saksi untuk memberikan keterangan di persidangan.
Salah satu penyebabnya adalah Ammar yang saat ini ditahan usai terlibat kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
"Ada kesulitan memang karena Ammar di tahanan. Saksi-saksinya sudah bekerja dengan orang lain," kata Jon usai sidang.
Jon menyatakan beberapa pihak yang diminta Ammar untuk memberikan kesaksian berhalangan hadir karena urusan pekerjaan.
Karena itu, Jon mengungkapkan, pihaknya memutuskan untuk tidak menghadirkan saksi di persidangan.
"Mereka tidak bisa, bukan kita enggak mau (hadirkan saksi)," tutur Jon.
Saksi yang Rencananya Dihadirkan di Sidang Cerai Ammar Zoni dan Irish Bella
Meski demikian, Jon enggan membeberkan identitas orang yang direkomendasikan oleh Ammar untuk menjadi saksi di sidang cerai. Namun, Jon mengatakan bahwa mereka merupakan orang dekat Ammar.
ADVERTISEMENT
"Karena kalau saya sebutkan Ammar kecewa lagi karena, kan, sebetulnya orang-orang dekat dia," ucapnya.
Meski tidak menghadirkan saksi, Jon mengungkapkan pihaknya yakin bahwa jawaban yang mereka berikan sudah cukup kuat untuk membantah sejumlah dalil gugatan cerai.
"Kita sudah cukup, karena dalil yang digugat sudah bisa dibantah juga dalam bukti tertulis. Kalaupun ada saksi, nantinya bisa kita lampirkan testimoni saksi dalam kesimpulan," kata Jon.
Sidang cerai Ammar dan Irish akan dilanjutkan dengan agenda kesimpulan yang digelar secara eCourt pada 25 Januari mendatang.