Anna of the North Tampil Lincah nan Memesona di Joyland Festival 2019

8 Desember 2019 21:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi panggung Anna of the North di Joyland Festival 2019 hari kedua, Minggu (8/12).  Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Aksi panggung Anna of the North di Joyland Festival 2019 hari kedua, Minggu (8/12). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
ADVERTISEMENT
Pengunjung Joyland Festival 2019 hari kedua, Minggu (8/12), kian ramai kala malam tiba. Sebagian besar dari mereka berkerumun di depan panggung utama, menanti aksi panggung Anna of the North.
ADVERTISEMENT
Saat itu, Dialog Dini Hari baru saja rampung tampil di panggung Lily Pad. Grup musik asal Bali itu membawakan lima lagu, yakni ‘Pelangi’, ‘Pralaya’, ‘Hiduplah Hari Ini’, ‘Cahaya Perkasa’, dan ‘Tentang Rumahku’.
Penonton heboh kala Anna of the North naik ke panggung. Tanpa buang waktu, penyanyi asal Norwegia itu langsung menyanyikan ‘Lonely Life’ sebagai lagu pembuka.
Mengenakan atasan tanpa lengan hijau muda dan celana panjang putih, pemilik nama asli Anna Lotterud tersebut tampak begitu segar dan semringah. Rambut panjangnya yang bergelombang dibiarkan tergerai.
Aksi panggung Anna of the North di Joyland Festival 2019 hari kedua, Minggu (8/12). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
“Terima kasih, Jakarta! Ini pertama kalinya untukku tampil di sini. Terima kasih banyak sudah datang. Kami akan mainkan beberapa lagu. Ini salah satu lagu lamaku,” ucapnya kala jeda.
ADVERTISEMENT
Aksi panggung Anna of the North berlanjut dengan didendangkannya ‘Someone’. Sejak menyanyikan lagu pertama, ia tampak begitu energik dan lincah.
Sebagai sajian selanjutnya, ia membawakan ‘Dream Girl’, salah satu lagu dari album terbarunya yang berjudul sama. Selanjutnya, giliran ‘Thank Me Later’ yang dinyanyikan olehnya.
“Terima kasih! Kami akan memainkan lagu favoritku. Ayo, mendekat,” ujar perempuan kelahiran 17 Juni 1991 tersebut sebelum mulai beraksi dengan lagu ‘Leaning On Myself’.
Anna of the North tampil memukau. Semangatnya, alih-alih tak kunjung redup, justru kian membara. Hal itu nyata terlihat kala ia menampilkan lagu ‘Playing Games’.
Aksi panggung Anna of the North di Joyland Festival 2019 hari kedua, Minggu (8/12). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
Menyaksikan sang idola tampil penuh energi, penonton pun ikut tertular. Mereka turut bernyanyi sembari asyik menggoyangkan badan mengikuti irama.
ADVERTISEMENT
Aksi panggung Anna of the North belum usai. Suasana terus memanas saat ‘The Dreamer’, ‘Reasons’, ‘My Love’, dan ‘Lovers’ ditampilkan.
“Siap untuk lagu terakhir? Lagu ini berjudul ‘Fire’ dan itulah yang sedang kurasakan,” tutur Anna of the North.
Ya, tanpa terasa, aksi panggung Anna of the North di Joyland Festival 2019 telah mencapai akhir. Sebagai penutup, ia mempersembahkan lagu ‘Fire’ dengan begitu energik.