news-card-video
23 Ramadhan 1446 HMinggu, 23 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Bantah Putus, Dewi Perssik Santai Bila Tak Jadi Dinikahi Kekasihnya yang Pilot

20 September 2023 17:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dewi Perssik. Foto: Munady Widjaja
zoom-in-whitePerbesar
Dewi Perssik. Foto: Munady Widjaja
ADVERTISEMENT
Dewi Perssik diisukan telah putus dari sang kekasih, Rully. Dewi pun langsung membantah hal tersebut.
ADVERTISEMENT
Hanya saja, Dewi memang tidak bisa memastikan bagaimana kelanjutan hubungan asmaranya dengan Rully. Mantan istri Aldi Taher ini hanya menunggu keseriusan dari pihak Rully.
"Aku, kan, pihak perempuan jadi aku enggak ngerti. Kalau jadi menikah sama mas Rully, syukur alhamdulillah," kata Dewi di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (19/9).
Dewi pun tampak santai bila ternyata hubungan asmaranya dengan Rully tak berujung ke pernikahan. Ia mengaku tak kecewa meski telah dilamar oleh Rully dan siap mencari sosok pria pengganti.
Penyanyi Dangdut Dewi Perssik. Foto: Munady Widjaja
Dewi bahkan melontarkan guyonan bahwa dirinya akan kembali mencari sosok pria yang memiliki penghasilan sebesar Rp 500 juta. Hal ini diduga karena sebelumnya Dewi pernah sesumbar soal gaji Rully sebagai pilot.
ADVERTISEMENT
"Kalau enggak jadi kita cari target Rp 500 juta yang lain," ungkap Dewi.
Sebelumnya, pada Februari lalu, Dewi Perssik, dilamar oleh Rully yang berprofesi sebagai pilot. Dia merasa senang karena dihargai sebagai wanita.
"Enggak apa-apa dong (dilamar). Berarti aku perempuan baik-baik, dilamar dong. Iya, pilot," ucap Dewi Perssik, kala itu.
Pelantun lagu Mimpi Manis itu sebenarnya sudah lama mengenal sang pilot. Namun, mereka tak pernah berhubungan secara intens.
"Teman lama, sudah lima atau enam tahun, cuma dia say hello saja, enggak ada yang gimana-gimana. Baru-baru ini intens, tapi semenjak kenal sama mami aku. Dia ngomong suka sama aku ke mami aku," jelas Dewi Perssik.
Dewi Perssik menyebut, Rully juga sudah pernah menikah sebelumnya. Dari pernikahan itu, ia dikaruniai dua anak.
ADVERTISEMENT