Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Cameo Profesor McGonagall di 'Fantastic Beasts 2' Diprotes Penggemar
26 November 2018 14:21 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
ADVERTISEMENT
Film 'Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald' telah tayang di bioskop-bioskop Indonesia. Film tersebut kembali mempertontonkan aksi Eddie Redmayne sebagai Newt Scamander, Katherine Waterston sebagai Tina Goldstein, Ezra Miller sebagai Credence Barebone, Johnny Depp sebagai Gellert Grindelwald, Claudia Kim sebagai Nagini, dan Jude Law sebagai Albus Dumbledore.
ADVERTISEMENT
Dalam film yang dibesut oleh David Yates tersebut, ada sosok tak terduga yang tiba-tiba muncul. Ialah Profesor Minerva McGonagall, salah seorang guru di Hogwarts yang kerap kamu lihat di film-film Harry Potter.
Namun, para penggemar Harry Potter mengatakan bahwa kemunculan McGonagall di 'Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald' adalah sebuah kesalahan besar dan tidak akurat.
Menurut Pottermore, digital publisher khusus dunia sihir Harry Potter yang dimiliki oleh sang pencipta, J.K Rowling, McGonagall lahir pada 4 Oktober 1935. Namun, McGonagall muncul dalam film 'Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald' yang mengambil latar cerita tahun 1927. Hal ini membuat usia McGonagagall minus 8 tahun.
Dalam novel 'Harry Potter and the Order of the Phoenix' chapter 15, McGonagall mengatakan pada Profesor Umbridge bahwa dia telah bekerja di Hogwarts selama 39 tahun. Tahun ke-5 Harry Potter di Hogwarts juga diceritakan mengambil latar tahun 1995. Artinya, McGonagall baru mulai mengajar di Hogwarts pada tahun 1956.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Rowling juga menjelaskan melalui Pottermore bahwa McGonagall sempat bekerja di Kementerian Sihir saat dirinya baru lulus sekolah. Dia bekerja di sana selama 2 tahun. Rowling menuliskan bahwa McGonagall lulus dari Hogwarts pada tahun 1954. Berarti, dia masuk Hogwarts tahun 1947.
Harry Potter masuk Hogwarts saat usianya 11 tahun. Sedangkan McGonagall, jika usianya 11-12 tahun dan dia masuk Hogwarts tahun 1947, dia lahir tahun 19355 atau 1934. Masuk akal, bukan?
Namun, ada juga penggemar yang mengatakan bahwa wanita tersebut bukanlah Minerva McGonagall. Ada yang mengatakan bahwa wanita itu adalah orang lain yang masih keturunan McGonagall.
Hingga kini, 'Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald' telah meraup pemasukan sebesar lebih dari USD 439 juta atau Rp 6,3 triliun dari penayangannya di seluruhu dunia.
ADVERTISEMENT