Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Pertengahan tahun lalu, band thrash metal asal Amerika Serikat, Megadeth, tertimpa musibah. Sang frontman, Dave Mustaine, didiagnosa mengidap kanker tenggorokan.
ADVERTISEMENT
Karena itu, Mustaine harus menjalani perawatan intensif. Megadeth pun untuk sementara waktu tidak bisa membuat karya atau manggung.
Untungnya, pria yang sempat menjadi gitaris Metallica itu sembuh di awal tahun 2020. Pada Januari lalu, Megadeth langsung menggelar tur Amerika Serikat dan Eropa.
Di masa pandemi COVID-19, ternyata Mustaine dan tiga personel lain, David Ellefson (bas gitar), Kiko Loureiro (gitar), dan Dirk Verbeuren (drum) sibuk menggarap lagu untuk album baru.
“Dirk (Verbeuren) dan David Ellefson sudah selesai melakukan proses rekaman. Meski durasi rekamannya singkat, aku rasa lagu-lagu baru kami sangat bagus," kata Dave Mustaine, seperti dikutip NME.
Mustaine juga mengatakan bahwa mulanya, Megadeth hanya membuat total 15 lagu baru. Namun, suasana di studio terasa sangat seru dan jumlah lagu pun akhirnya bertambah.
ADVERTISEMENT
"Setelah selesai, kami baru ingat kalau kami juga ingin memasukkan lagu daur ulang. Setelah berdiskusi, kami putuskan untuk merekam total 19 lagu," tuturnya.
"Tapi, ada satu lagu daur ulang yang tak jadi kami masukkan dalam album. Jadi, nantinya akan ada total 18 lagu di album baru Megadeth," sambungnya.
Dave Mustaine yakin, banyak fans akan mencintai album baru Megadeth. Ia sendiri merasa, album baru band-nya memiliki kualitas yang lebih baik ketimbang Dystopia (2016).
"Di sepanjang karier, kami menganggap Countdown (To Extinction) sebagai album terbaik. Di posisi ke-2, ada Rust In Peace dan Peace Sells di posisi ke-3. Album baru ini berada di posisi ke-4 dan menurutku, Dystopia berada di posisi ke-5," ujar Mustaine.
ADVERTISEMENT
Megadeth sudah memiliki total 15 album sejak pertama kali berdiri pada 1983. Belum diketahui kapan album baru yang saat ini sedang digarap akan dirilis.