Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 Ā© PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Pasangan David Foster dan Katharine McPhee telah memasuki babak baru dalam kehidupan mereka. Setelah bertunangan pada tahun 2018, Foster dan McPhee akhirnya menikah pada akhir pekan ini.
ADVERTISEMENT
Dilansir US Weekly, pasangan yang terpaut usia 34 tahun ini mengucap janji sebagai suami-istri di Gereja Saint Yeghiche, South Kensington, London, Inggris. McPhee mengenakan gaun putih rancangan Zac Posen, sedangkan Foster mengenakan tuxedo rancangan Stefano Ricci.
Acara pernikahan mereka dihadiri kurang lebih 150 tamu yang terdiri dari keluarga dan kerabat dekat. Pernikahan Foster dan McPhee juga dihadiri oleh anak-anak David Foster. Pernikahan tersebut adalah pernikahan ke-5 bagi Foster dan yang ke-2 bagi McPhee.
Usai acara, Foster mengunggah foto istrinya ke akun Instagram-nya. Foto tersebut menampilkan McPhee yang sedang duduk di dalam mobil dengan flower bouquet di pangkuannya.
Setelah resmi menikah, Foster dan McPhee pergi berbulan madu ke Italia. Hal ini diketahui dari unggahan McPhee di Instagram Story-nya.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang diunggahnya, McPhee terlihat menyandarkan kepalanya ke bahu David Foster. Mereka terlihat sedang berada di Ristorante Lo Scoglio, Cagliari, Sardegna, Italia. McPhee juga mengunggah beberapa foto lainnya yang memperlihatkan pemanandangan laut dari atas yacht.
.
Tahun lalu, David Foster melamar Katharine McPhee Anacapri, Italia. Sejak saat itu, hubungan mereka kerap menjadi bahan perbincangan karena perbedaan usia keduanya. Foster tahun ini akan berulang tahun yang ke-70, sedangkan McPhee berumur 35 tahun.
Lucunya, umur McPhee sama dengan umur anak-anak Foster. Bahkan, lebih muda tiga tahun dari putri pertama David Foster, Sara.