Dilecehkan oleh Netizen, Dewi Perssik Belum Berencana Tempuh Jalur Hukum

2 Maret 2021 17:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi dangdut  Dewi Perssik saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Senin, (25/1). 
 Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi dangdut Dewi Perssik saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Senin, (25/1). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Dewi Perssik dibuat geram oleh tindakan netizen. Beberapa waktu lalu, dia sempat mendapatkan sejumlah perlakuan tak mengenakkan di sosial media.
ADVERTISEMENT
Tak cuma ujaran kebencian, Dewi Perssik pun mendapat tindakan pelecehan. Mulai dari dikirimkan gambar tak senonoh hingga ajakan berhubungan intim.
“Orang, tuh, sekarang, walaupun enggak semua, kepengin viral, tapi jadi masalah, cari-cari suatu hal yang misalkan dia pengin buat bisnis atau pengin terkenal jadi artis, mereka akhirnya berbuat tidak senonoh,” kata Dewi Perssik di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan belum lama ini.
Penyanyi dangdut Dewi Perssik saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Senin, (25/1). Foto: Ronny
Untuk saat ini, Dewi memang sengaja hanya memberikan peringatan kepada beberapa netizen yang melakukan perbuatan tersebut. Namun, ternyata masih ada beberapa netizen yang tak peduli dengan peringatannya itu.
"Di saat kita sudah baik, sudah memberi peringatan. Harusnya, kan, mereka bisa menerima itu, bukan malah... Saya enggak tahu, nih, niatnya pengin viral, kah,” ujar Dewi.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, Dewi memang belum mau mengambil langkah hukum. Saat ini dia masih sekadar memberikan peringatan terhadap beberapa pihak tersebut lewat pengacaranya.
“Sebenernya saya bisa comot orang ini, disuruh siapa, tapi namanya Dewi Perssik pasti selalu salah. Kalau saya ke kantor polisi, 'Namanya artis, kalau dihujat, dikata-katai itu wajar.' Tapi, menurut saya, ini sudah enggak wajar,” tuturnya.
“Ya, kan? Coba, ada yang bilang, 'Bosan, deh, lihat Dewi Perssik ribut mulu.' Bukan Mbak saja yang bosan, saya saja bosan selalu dicari orang untuk dibikin panggung,” tambah Dewi kesal.
Meski demikian, bukan berarti Dewi tak punya rencana membawa persoalan itu ke ranah hukum. Namun, dia masih menunggu waktu yang tepat untuk mengambil langkah hukum.
ADVERTISEMENT
“Saya lagi tunggu aja sejauh mana. Saya lagi tunggu aja karena saya rasa ada waktu di mana saya harus bertindak. Jadi, kita, kan, kalau bertindak harus dipikir dulu, step by step aku lakuin. Kalau memang sudah kelewatan, ya,” pungkasnya.