Doa Syahrini untuk Jupe di Hadapan 2.500 Anak Yatim Piatu

18 Juni 2017 19:04 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Syahrini di Masjid Az-Zikra, Sentul, Bogor (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Syahrini di Masjid Az-Zikra, Sentul, Bogor (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
ADVERTISEMENT
Syahrini adalah salah satu orang yang ikut berduka atas kepergian Julia Perez untuk selamanya. Saat sedang menggelar doa bersama anak yatim piatu dan kaum dhuafa di Masjid Az-Zikra, Sentul, Bogor, Pada hari Minggu (18/6), ia memimpin doa untuk mendoakan mendiang pelantun lagu 'Aku Rapopo' tersebut.
ADVERTISEMENT
"Minta doanya untuk saudara saya, Jupe. Semoga dapat tempat terindah," doa Syahrini.
Doanya ini merupakan permintaan dari keluarga Jupe dan teman-teman artis yang lain. Pelantun 'Cetar' ini mengabulkannya dengan berdoa di hadapan 2.500 anak yatim piatu dan kaum dhuafa.
"Karena pas waktunya (mendoakan Jupe saat acara tersebut). Ada anak-anak yatim. Semoga sampai doanya. Kemudian juga amanat dari temen temen artis lain."
"Alhamdulillah tadi ada 2.500 anak mengaminkan. Insyaallah, sekarang kan bulan Ramadhan, alhamdulillah Jupe meninggal di bulan yang suci. Tidak ada siksa kubur di bulan Ramadhan," lanjutnya.
Penyanyi berusia 34 tahun ini juga berencana untuk memberikan bantuan kepada pihak keluarga bintang film 'Gending Sriwijaya' itu. Jika nantinya Syahrini tak bisa memberi langsung santunannya, ia berkata akan diwakilkan oleh keluarganya yang lain.
ADVERTISEMENT
Syahrini di Masjid Az-Zikra, Sentul, Bogor (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Syahrini di Masjid Az-Zikra, Sentul, Bogor (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
Namun, perempuan yang kerap disapa Princess Syahrini ini belum tahu santunan apa yang akan diberikan. Ia hanya berkata sudah pernah memberikan sebagian rezekinya saat keluarga dan para sahabat Jupe menggelar penggalangan dana.
"Mengalokasikan waktu tenaga dan sedikit dari aku untuk Jupe sebelum dia meninggal. Aku rasa itu bentuk peduliku juga sesuai kemampuanku. Juga, aku kunjungi ke rumah sakit," kata pelantun 'I Love You Allah' ini.
Saat ditanya seperti apa kedekatan Syarini dengan sosok Jupe, ia pun mengakui bahwa kedekatannya itu bukan seperti seorang sahabat. Biasanya mereka hanya bertemu di belakang panggung dan sekadar menyapa satu sama lain.
ADVERTISEMENT
"Jadi hanya say 'hi' dan 'bye'. Kita pernah komunikasi waktu adiknya tabrakan dan abang aku yang menolong. Itu saja yang kita komunikasi. Selebihnya aku kerja, dia juga kerja. Dia dengan dunianya, aku dengan duniaku. Kita hanya bertemu di berbagai acara TV. Jadi memang bukan pertemanan yang intens," bebernya.
Namun, saat mengetahui Jupe sakit berbulan-bulan di rumah sakit, pelantun lagu 'Sesuatu' ini langsung tergugah hatinya.
"Rasa kemanusiaanku, rasa pertemananku, walaupun kita hanya say 'hi' dan 'bye', tapi aku datang menjenguk. Alhamdulilah saat itu dia masih segar masih bisa diajak berbicara. Aku kasih informasi tentang pengobatan yang di Belanda tapi dia bilang pengobatannya mau dikembangin. Setelah sekian lama dirawat ternyata makin memburuk. Dan waktu di jepang kemarin, kaget sekali (mendengar Jupe meninggal). Saat itu hari kedua, sedangkan aku masih ada empat hari untuk syuting iklan beberapa produk," tutupnya.
ADVERTISEMENT